Respon Mendes Soal Wacana Dana Desa Naik Rp 5 Miliar

Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar
Sumber :
  • Viva Jatim/Luthfi Hermansyah

Jombang, VIVA Jatim – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar berjanji bakal menaikkan dana desa menjadi Rp 5 miliar jika terpilih sebagai Wapres di Pilpres 2024 mendatang. 

Cerita Gus Dur Patah Lengan gegara Keenakan Tidur di Atas Pohon

Menanggapi hal tersebut, Mentri Desa Pembangunan Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar mengaku, wacana tersebut masih ideal dan masih mampu dialokasikan dari APBN. Bahkan, menurut dia, berpotensi naik hingga Rp 5 Miliar. 

Hal tersebut dikatakan Halim usai mengikuti kegiatan Penganugerahan lencana bakti desa madya kepada Bupati Jombang dan lencana desa mandiri kepada Kepala Desa dengan status Desa mandiri di pendopo Kabupaten Jombang. Kamis 14 September 2023.

Pj Gubernur Jatim Dampingi Mensos Tinjau Banjir di Jombang dan Mojokerto

"Wacana dana desa Rp 5 Miliar itu sangat rasional, hitung saja Rp 5 Miliar kali 75 ribu itu sudah berapa, sedangkan APBN kita berapa ribu triliun," kata Abdul Halim usai menghadiri Penganugerahan lencana bakti desa madya kepada Bupati Jombang di pendopo Kabupaten Jombang, Kamis, 14 September 2023. 

Kendati demikian, ia mengingatkan, jika kenaikan dana desa harus juga diimbangi dengan peningkatan manajemen pengelolaan juga. Sehingga, dana besar itu bisa dimanfaatkan untuk percepatan pembangunan secara fisik.

Struktur Personalia PWNU Jatim 2024-2029, Dilantik Hari Ini di Ponpes Tebuireng Jombang

"Dana APBN selama ini kalau turun ke desa itu lewat banyak institusi, ibarat hujan itu lewat genting, lewat talang, dan seterusnya. Kalau langsung ke desa, ibarat hujan di tengah sawah air langsung dari langit turun ke bumi sehingga tidak ada pengurangan apapun di dalamnya. Kalau lewat institusi kadang perencanaan juga overleapping dan seterusnya," ungkap pria kelahiran Jombang itu. 

Ia meminta kepada perangkat desa untuk mengajak masyarakat turut berpartisipasi aktif mengawal pembangunan desa. Terlebih terkait dengan pembangunan infrastruktur. 

Halaman Selanjutnya
img_title