3 Tahun Berturut-turut, Banyuwangi Raih Best of The Best JDIHN 2022
- IST/Viva Jatim
Jatim – Banyuwangi raih penghargaan anggota terbaik Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional (JDIHN) untuk tingkat kabupaten dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum-HAM), sekaligus dinobatkan sebagai Best of The Best 2022.
Penghargaan JDIHN merupakan penghargaan kepada daerah yang dianggap mampu memberikan informasi produk hukum yang dikeluarkan daerah kepada publik secara online, sehingga masyarakat bisa dengan mudah mengakses informasi tersebut.
Penghargaan itu diserahkan langsung Menkum-HAM, Yasonna H Laoly kepada Bupati Ipuk Fiestiandani di Jakarta, Selasa lalu, 18 Oktober 2022.
“Alhamdulillah, tahun ini Banyuwangi meraih predikat terbaik sebagai anggota JDIHN 2022. Ini akan menjadi penyemangat kami untuk terus berinovasi, khususnya dalam layanan informasi hukum,” kata Ipuk, Kamis 20 Oktober 2022.
Tahun ini, Banyuwangi meraih peringkat pertama anggota JDIHN terbaik se-Indonesia untuk tingkat kabupaten. Prestasi tersebut berhasil dipertahankan Banyuwangi selama tiga tahun berturut-turut sejak 2020.
Baca juga: Raih Penghargaan di Swiss, Mendagri Apresiasi Green Airport Banyuwangi
"Banyuwangi juga dinobatkan sebagai Best of The Best 2022, penghargaan paling bergengsi di anugerah JDIHN," ungkapnya.