Jokowi Didampingi Gus Yahya dan Gus Ipul Restui Gibran Jadi Cawapres Prabowo Subianto

Joko Widodo didampingi KH Yahya Cholil Staquf dan Saifullah Yusuf
Sumber :
  • Viva Jatim/Mochamad Dofir

Surabaya, VIVA Jatim – Presiden Joko Widodo merestui putranya, Gibran Rakabuming Raka menjadi Cawapres Prabowo Subianto pada Pemilu 2024. Jokowi mengaku tidak bisa mencampuri langkah politik Gibran.

Tak Main-main, 5 Aksi Nyata Presiden Prabowo untuk Kemerdekaan Palestina

Jokowi mengaku akan merestui semua langkah politik anak-anaknya. Termasuk Gibran yang dikabarkan maju sebagai Cawapres Prabowo Subianto.

Selain merestui, Jokowi juga pasti mendoakan agar langkah yang diambil anaknya itu menjadi pilihan terbaik.

Sekjen Partai Gerindra: Prabowo Subianto Dukung Yes Dirham di Pilkada Lamongan

"Sebagai orang tua kan tugasnya mendoakan," kata Jokowi di hadapan awak media usai menjadi pembina apel Peringatan Hari Santri Nasional di Tugu Pahlawan Surabaya, Minggu 22 Oktober 2023. 

Didampingi Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf dan Sekjend PBNU Saifullah Yusuf atau Gus Ipul, Jokowi menegaskan, sebagai orang tua tak sepatutnya lagi mencampuri urusan anak-anaknya yang telah berusia dewasa. "Orang tua hanya mendoakan dan merestui," tandasnya.

Keren, Perusahaan Amerika Ini bakal Dirikan Sekolah AI Pertama di Indonesia

Gibran Rakabuming Raka digadang-gadang menjadi calon kuat Cawapres mendampingi Prabowo Subianto pada Pilpres 2024. Hal ini menjadi sorotan, lantaran putra sulung Presiden Jokowi  itu tercatat sebagai kader PDI Perjuangan, rival politik Prabowo.

Gibran sempat juga dikabarkan akan pindah ke Partai Golkar demi memuluskan rencana politiknya tersebut. Namun, dia sempat menepis kabar tersebut dan menegaskan masih menjadi kader PDIP.