Siswa SMP di Lamongan Bacok Guru gegara Ditegur Tak Pakai Sepatu

Guru di Lamongan dirawat usai dibacok muridnya
Sumber :
  • Imron/Viva Jatim

Lamongan, VIVA Jatim – Seorang siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kecamatan Sugio, Kabupaten Lamongan berinisial MN nekat membacok gurunya WU hingga mengakibatkan tangan korban terluka, Rabu 15 November 2023.

Bawaslu Lamongan Gencar Lakukan Patroli untuk Cegah Politik Uang

Kasus penganiayaan yang mengakibatkan guru mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) itu terluka itu dipicu karena pelaku tak terima ditegur oleh korban karena tak memakai sepatu.

Pelaku kemudian emosi dan melemparkan kursi tempat duduknya tepat mengenai kaki guru tersebut, hingga mengakibatkan kaki WU terluka. Selanjutnya korban meminta dua muridnya untuk membawa MN keluar kelas.

Guru di Lamongan Sukses Raup Cuan Belasan Juta Berkat Ternak Bebek Pedaging

Saat sudah berada di ruang kelas, pelaku justru kembali masuk ke ruang kelas dan tiba-tiba menyerang korban dengan senjata tajam jenis bendo. Akibat penganiayaan itu tangan kiri korban terluka dan harus mendapatkan perawatan medis.

Kasus ini kemudian dilaporkan ke polisi. Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Lamongan AKP I Made Suryadinata saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Kasus ini telah ditangani oleh penyidik satreskrim.

Khofifah Targetkan Kemenangan Signifikan di Pilgub Jatim

Polisi juga telah memeriksa sejumlah saksi dan mengumpulkan sejumlah bukti dalam kasus penganiayaan terhadap guru tersebut.

"Kasus ini masih kita dalami, kami juga sudah meminta keterangan saksi-saksi dan juga bukti hasil visum luka korban," kata I Made Suryadinata.