Akhir Tahun, Polda Jatim Musnahkan 14,8 Kg Sabu Hasil Ungkap Selama 6 Bulan

Dir Narkoba Polda Jatim Kombes Robert Da Costa
Sumber :
  • Viva Jatim/Mochamad Dofir

Surabaya, VIVA Jatim - Menjelang tutup tahun 2023, Direktorat Reserse Narkotika Kepolisian Daerah Jawa Timur memusnahkan barang bukti sabu seberat hampir 15 kilogram atau tepatnya 14,778 kilogram.

Operasi Astra Cita 18 Hari, Polres Gresik Amankan 22 Tersangka Judol dan Narkoba

Dir Narkoba Polda Jatim Kombes Robert Da Costa menyampaikan, belasan kilogram sabu itu merupakan hasil ungkap kasus periode Juli hingga Desember 2023, yang dilakukan oleh anggota Ditresnarkoba Polda Jatim, Polrestabes Surabaya, Polresta Sidoarjo dan Polres Pelabuhan Tanjung Perak bekerja sama dengan pihak Bea Cukai.

Selain sabu-sabu, ia menyebut ada tiga jenis narkoba lain yang turut pula dimusnahkan. Meliputi ganja seberat 3.226 kilogram, ekstasi 4.308 butir dan pil koplo sebanyak 237.000 butir. Pemusnahan dilakukan dengan cara dibakar menggunakan mesin insenerator milik Badan Narkotika Nasional.

Polda Jatim Asistensi Kasus Perundungan Oknum Pengusaha di Surabaya

"Kemarin pengungkapan terakhir dilakukan Polrestabes [Surabaya], kemungkinan besar [sabu] akan dipakai pada perayaan akhir tahun," ujar Da Costa kepada awak media, Kamis 21 Desember 2023.

Ia menjelaskan, barang-barang haram itu diamankan dari tangan belasan pelaku yang saat ini menanti proses peradilan. Antara lain DM (41) warga Bukittinggi, Sumatera Barat; JM (41) warga Padang Panjang, Sumatera Barat; CMAS (24) warga Dawar Blandong, Mojokerto; RA (29) Wonocolo, Kota Surabaya; IS (28) Wonocolo, Kota Surabaya.

Nikita Mirzani Diperiksa Polda Jatim sebagai Saksi Laporan Istri Juragan 99

Lalu S (39) warga Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya; S (28) warga Wonokromo, Kota Surabaya; DD (28) warga Wonokromo, Kota Surabaya serta B (33) warga Wringinanom, Kabupaten Gresik.

Kemudian FP (32) warga Wringinanom, Kabupaten Gresik ; MGSF (32) warga Wringinanom, Kabupaten Gresik dan MIKR (25) warga Wringinanom, Kabupaten Gresik.

Halaman Selanjutnya
img_title