Golkar Resmi Usung Khofifah di Pilgub Jatim 2024, Siapa Cawagubnya?

Ketum Golkar Airlangga Hartarto berikan rekomendasi ke Khofifah.
Sumber :
  • A Toriq A/Viva Jatim

Sidoarjo, VIVA Jatim – Partai Golkar resmi memberikan rekomendasi kepada Khofifah untuk maju sebagai bakal calon gubernur (cagub) untuk Pemilihan Gubernur Jawa Timur (Pilgub Jatim) 2024. Cuma, Partai Beringin itu belum merekomendasi untuk bakal calon wakil gubernur (cawagub) yang akan dipasangkan dengan Khofifah.

Jawa Timur Kembali Terima Opini WTP 10 Kali Berturut-turut Sejak 2015

Rekomendasi itu diberikan langsung oleh Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto dalam acara konsolidasi Partai Golkar di Hotel Utami Surabaya di Raya Juanda Sidoarjo, Sabtu, 23 Desember 2023.

"Kami memberikan surat penugasan untuk ibu Khofifah untuk maju jadi bakal calon Gubernur Jatim dari Partai Golkar," kata Airlangga. 

Terbesar di Indonesia, Kontribusi Laju Tanam Padi di Jatim Sumbang 25 Persen

Dia mengatakan, sebetulnya surat rekomendasi tersebut tidak terlalu mengejutkan. Pasalnya, Golkar sudah Pilgub lalu memang mendukung Khofifah 

"Ini bukan yang pertama, karena Ibu Khofifah yang lalu juga didorong oleh Partai Golkar, diusung Partai Golkar dan juga dikawal oleh Partai Golkar," tuturnya. 

Besok, Gubernur Khofifah Gratiskan Layanan Bus Trans Jatim di Lima Koridor

Kendati cagubnya sudah ada, Airlangga masih enggan memikirkan siapa nantinya yang menjadi cawagub pendamping Khofifah. "Nanti sesudah pileg kita akan putuskan," ujarnya. 

Sementara itu, Khofifah terlihat semringah setelah menerima rekomendasi dari Golkar. "Terimakasih atas rekomendasi kepada kami," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title