Jelang Lebaran, Jasa Permak Baju di Tulungagung Kebanjiran Orderan

Suasana permak baju menjelang lebaran ramai diburu warga.
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

"Jika hari biasa tidak tentu, rata-rata jam 7 sampai 10 pakaian. Kalau saat ini menjelang lebaran yang masuk bisa 15 lebih. Peningkatan ini mulai terjadi h-10 lebaran," ujar Jono. 

Ambulans Angkut 8 Penumpang Alami Kecelakaan di Tulungagung, 3 Luka-luka

Ia menjelaskan untuk tarif jasa permak relatif, melihat kesulitan dan model yang sedang ditangani. Paling murah seharga Rp 5 ribu dan paling mahal Rp 20 ribu.

Yang paling murah Rp15 ribu tersebut adalah permak seperti memberikan kancing atau mungkin robek sedikit. Sementara untuk harga Rp20 ribu biasa mengerjakan pakaian ibu-ibu model seperti jodha.

Satlantas Polres Lamongan Klaim Angka Kecelakaan Minim di Jalur Mudik Lebaran

"Potong bawah itu lebar, iya gamis kalau ibu-ibu. Kebanyakan yang dipermak celana, pakaian ibu-ibu," jelasnya.

Pria yang sudah 12 tahun menekuni jasa permak baju ini menambahkan untuk jam operasional buka mulai jam 9 pagi sampai jam 4 sore. Sedangkan total penjahit yang ada disini saat masuk semua ada 35 penjahit.

7 Langkah Jitu dan Mudah Turunkan Berat Badan Usai Lebaran

"Menjelang lebaran kalau yang ada saat ini kami termasuk kualahan, sampai waktunya lembur-lembur iya dibawa ke rumah," tandas penjahit asal Majan Tulungagung ini.

Pantauan VIVA Jatim, lokasi jasa permak masih sangat sederhana. Berada di pinggir jalan gang memanjang disebelah utara jalan. Hanya tembok sebagai pembatas dan mepet jalan umum. Praktis saat pelanggan parkir di depannya memakan bahu jalan.