Berbagi Kehidupan Lewat Trombosit, Kisah Inspiratif Nurirwansyah Putra

Nurirwansyah Putra,
Sumber :
  • Istimewa

Palembang, VIVA Jatim –Tingginya kebutuhan trombosit yang tidak sebanding dengan suplai telah memicu “perdagangan gelap” darah di beberapa tempat.

Mengenal Desa Wisata Keris yang Dikenal Dunia, Kerisnya Mempunyai Pamor yang Diminati Kolektor

Merespons kondisi ini, Nurirwansyah Putra mendirikan Himpunan Pendonor Darah Apheresis, komunitas yang menyediakan donor trombosit gratis bagi penderita kanker, talasemia, dan penyakit hematologi lainnya.

Kisahnya bermula ketika Nurirwansyah, atau akrab disapa Nur, bertemu dengan seorang balita pengidap hidrosefalus yang membutuhkan darah golongan AB untuk operasi.

Ahmad Guntur Alfianto, Pemuda Asal Malang Gigih Lakukan Konseling Kesehatan Mental terhadap Anak

Meski golongan darahnya B, Nur berhasil menemukan rekannya yang berdarah AB untuk menjadi donor trombosit bagi balita tersebut di RSUP dr Mohammad Hoesin Palembang

Setelah berhasil membantu, kabar tentang bantuan Nur menyebar di komunitasnya, dan permintaan bantuan terus berdatangan.

Rahmat Dwi Satrio, Pemuda Inspiratif Penggerak Budidaya Jamur Tiram di Sulawesi Tenggara

”Kabar itu merambat ke tetangga. Dia bilang Mas Nur bisa bantu-bantu cari darah,” tutur Nur beberapa waktu lalu.

Pria kelahiran Palembang, 19 Juni 1992 ini kemudian merasa tergugah untuk membantu lebih banyak orang. Pada 2016, ia membentuk komunitas khusus untuk donor trombosit, yaitu donor apheresis, yang berbeda dari donor darah biasa. 

Halaman Selanjutnya
img_title