4 Rekomendasi Kuliner Khas Pasuruan yang Lezat, Dijamin Balik Lagi!

Nasi Punel Pasuruan
Sumber :
  • Foto: Juanda Kurniawan

Pasuruan, VIVA Jatim –Selain mempunyai berbagai destinasi wisata menarik, Pasuruan juga menyajikan banyak tempat untuk berburu kuliner. Kota ini memiliki makanan dengan cita rasa lezat dan unik yang membuat lidah bergoyang. 

15 Ribu Porsi Makanan Disuguhkan Pemkab Kediri di Nglencer Ning Pendopo

Berikut beberapa kuliner khas Pasuruan yang wajib kamu coba bila berkunjung ke kota ini dikutip dari berbagai sumber.

1. Nasi Punel

Indahnya Pesona Laut yang Tersimpan di Balik Bisingnya Kota Industri Gresik

Nasi punel adalah makanan khas dari Bangil, Pasuruan. Nasi ini bertekstur lembut dan agak menggumpal. Nasi punel merupakan nasi pulen dengan kematangan yang pas, tidak lembek dan kering.  Umumnya makanan ini disajikan di piring yang beralaskan daun pisang. 

Taburan serundeng, sate kerang, lentho/menjeng, tahu bumbu Bali, serta sebungkus kecil kuah yang berisi parutan kelapa dengan santan berbumbu agak manis disajikan diatasnya.

Adventure Land Romokalisari Surabaya Diminati Pelancong, Omzet Pedagang Capai Jutaan Rupiah

Biasanya tersedia sayur rebung dan nangka muda. Lauk utamanya bisa pilih empal (daging goreng), ayam goreng, telur dadar, paru, dan dendeng. Tak lupa, sambal ulek pedas yang dicampur dengan irisan kacang panjang. 

Sepiring nasi punel ini dibanderol dengan harga sekitar Rp20 ribuan, tergantung tambahan lauk yang dipilih. Dengan sajian selengkap itu, harga tersebut terbilang murah dan yang pasti mengenyangkan.

Halaman Selanjutnya
img_title