Honda CRV Terbalik di Pasar Kembang Surabaya, Sopir Diduga Mabuk

Mobil Honda CRV terbalik di Kota Surabaya.
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – Mobil Honda CRV berpelat nomor L 1821 ACN terbalik usai melaju dengan kecepatan tinggi melintas di Jalan Pasar Kembang, Kecamatan Tegalsari, Kota Surabaya. Diduga pengemudi kendaraan abu-abu metalik dalam kondisi mabuk.

Toyota Raize Melaju Kencang Lalu Terbalik di Jalan Kranggan Surabaya

Berdasar keterangan yang dibagikan Romi, petugas Command Center 112 Surabaya. Insiden kecelakaan tunggal tersebut terjadi menjelang subuh tadi atau sekira pukul 03.42 WIB, Sabtu, 25 Mei 2024.

Mobil sporty itu dikemudikan AYN (24), pria warga Jalan Satelit Utara, Kota Surabaya.

Tampang Maling Motor Resahkan Warga Surabaya, Kakinya Didor saat Kabur ke Bogor

"[Pengemudi] terpengaruh Minol [minuman alkohol]," singkat Romi.

Romi menyampaikan, pihaknya tidak mengetahui kronologi kecelakaan karena saat petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya tiba di lokasi, kendaraan sudah dalam kondisi terbalik.

Kejar Layangan Putus, Bocah di Lamongan Tewas Tertabrak Kereta Api

Sementara untuk pengemudinya juga berhasil menyelamatkan diri dan tidak menderita luka.

"DPKP Kota Surabaya tiba di lokasi langsung dilakukan evakuasi terkait R4 [mobil] yang terbalik. Setelah evakuasi selesai selanjuntya untuk R4 diderek menggunakan derek swasta. Untuk permasalahan masih di tangani oleh Polsek Tegalsari," tutupnya.