Ada Lawan atau Tidak, Mas Dhito Siap Bertarung di Pilbup Kediri

Mas Dhito saat mendaftar calon Bupati Kediri ke Demokrat.
Sumber :
  • Istimewa

Zaini mengamini hasil survei Indikator Politik Indonesia pada periode 14-20 Desember 2023, yang menyebutkan bahwa tingkat kepuasan publik terhadap kepemimpinan Mas Dhito di Kabupaten Kediri mencapai 88 persen.

Mau Usung Kiai Marzuki-Risma di Pilgub Jatim, PKB Minta Nasihat Ulama Khos

Bahkan, Zaini mengapresiasi kinerja Mas Dhito saat awal menjabat telah dihadapkan situasi yang sulit. Termasuk pandemi COVID-19 dan penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada hewan ternak.

"Ini menjadi penegasan bahwa Mas Bup (Bupati Dhito) betul-betul memiliki niat yang serius untuk melanjutkan perjuangan pengabdian sebagai kepala daerah di Kabupaten Kediri, tentunya ini sangat positif dan kami sangat mengapresiasi," pungkas Zaini.

PDIP Jatim Siapkan 376 Sapi Kurban, Said: Kita Belajar Welas Asih