Diantar Ribuan Muhibbin, Paslon Mas Kiai Fikri-Kiai Unais Daftar ke KPU Sumenep

Ribuan Muhibbin antarkan Mas Kiai Fikri-Kiai Unais ke KPU Sumenep
Sumber :
  • Istimewa

Sumenep, VIVA Jatim – Ribuan massa yang tergabung dalam Muhibbin Mas Kiai turut membersamai Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Sumenep KH Muhammad Ali Fikri-KH Muh Unais Ali Hisyam mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, Kamis, 29 Agustus 2024. 

Pria Paruh Baya Cabuli Belasan Anak SD di Sidoarjo dan Surabaya

Sejak pukul 12.30 WIB, para Muhibbin, kader partai politik pengusung dan simpatisan mulai memadati area Masjid Jamik Sumenep. Pantauan di lokasi, ribuan massa pendukung itu sambil melantunkan Selawat Asyghil. 

“Titik kumpulnya memang di depan Masjid Jamik Sumenep,” kata Juru Bicara Pendukung Mas Kiai, Adi Purnomo dalam keterangannya.

Lokasi Dirahasiakan, Pra MLB NU Digelar Hari Ini di Surabaya

Sembari menunggu kedatangan rombongan Mas Kiai Fikri dan Kiai Unais, para Muhibbin melakukan deklarasi dukungan, foto bersama dan berdo’a untuk kelancaran proses pendaftaran ke KPU. 

Setelah itu, Muhibbin mengawal paslon yang memiliki akronim Final (Kiai Ali Fikri-Kiai Unais Ali Hisyam) ke KPU Sumenep untuk mendaftar.

Polisi Tangkap Pelaku Begal Motor Gadis Mojokerto yang Ditemukan Terkapar

“Kita ngawal bersama ke KPU. Namun sebelum ke KPU, Mas Kiai dan Kiai Unais akan menuju ke Asta tinggi terlebih dahulu untuk ngaji dan bertawassul,” paparnya.

Sebagai informasi, ada 9 relawan  yang hadir mengantar pasangan Mas Kiai Ali Fikri -Kiai Unais. Di antaranya Mihibbin Mas Kiai, Laskar Mas Kiai, APMD (Aliansi masyarakat peduli demokrasi), Brigade Mas Kiai, GP Aswaj, PP Al Is’af, Laskar Joko Tole, Santri Demokrasi, dan Kiai pejuang.

Halaman Selanjutnya
img_title