Pesantren Insan Kamil Nganjuk dan PT Digital Syariah Teknologi Teken MoU Bidang Ketahanan Pangan
- Hafidz Yusuf/Viva Jatim
Nganjuk, VIVA Jatim –Pondok Pesantren Insan Kamil Trayang, Ngronggot Kabupaten Nganjuk menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) perihal investasi dengan PT Digital Syariah Technology dan Sharia Digital Technologies FZ LLC – Dubai GreenX pada Minggu, 22 September 2024.
Penandatanganan MoU dilakukan oleh Pengasuh Pesantren Insan Kamil Gus Kamal Musthofa, Direktur PT Digital Syariah Technology Hambali dan CEO Sharia Digital Technologies Mr. Khalifa AlJaziri AlShehhi.
Direktur PT Digital Syariah Technology Indonesia, Hambali menjelaskan pihaknya membawa misi bekerja sama dengan para petani, peternak dan nelayan. Wujudnya ialah penyaluran modal kerja syariah di tiap-tiap badan usaha.
“Di Pondok Pesantren Insan Kamil adalah pertama yang dijalankan. Kami berharap hal seperti ini akan berlanjut,” ungkapnya.
Sementara itu, Pengasuh Pesantren Insan Kamil Gus Kamal Musthofa dalam sambutannya menekankan komitmen pihaknya untuk membangun kemitraan dengan dengan PT Digital Syariah Technology dan Sharia Digital Technologies FZ LLC – Dubai GreenX .
“Pondok Pesantren Insan Kamil berupaya membangun kerja sama untuk memperkuat kemitraan, menciptakan kolaborasi yang lebih erat, dan membangun masa depan dengan yang saling menguntungkan," ujarnya.