Ribun Kilometer Jalan di Papua Hasil Kerja Jokowi 10 Tahun Memimpin

Presiden RI, Joko Widodo
Sumber :
  • Istimewa

Pembangunan segmen Mamberamo-Elelim sepanjang 50,14 km ini merupakan bagian dari ruas Jayapura-Wamena pada Jalan Trans Papua. Lingkup pembangunannya meliputi pembangunan jembatan, 1 unit pelaksana penimbangan bermotor, penanganan lereng dan tebing, serta O&M selama masa layanan.

Lika-liku Perjuangan Sang Mantri Layani Kesehatan Warga Pedalaman Papua

Sedangkan bentuk kerja sama proyek KPBU ini adalah Design-Build- Finance-Operate-Maintenance-Transfer dengan masa kerja sama selama 15 tahun, terdiri atas 2 tahun masa konstruksi dan 13 tahun masa layanan, dengan pengembalian investasi melalui skema Availability Payment (AP).

Secara keseluruhan, pembiayaan sebesar Rp 3,3 triliun untuk pembangunan ini bersumber dari penjaminan pemerintah dari PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia (Persero) atau PII. Basuki pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kementerian Keuangan, PT PII, dan PT HMTP yang telah bersedia membantu mewujudkan pembangunan jalan ini.

Presiden Prabowo Subianto Makan Malam dengan Jokowi, Ini Menu Makan yang Disantap

"Terima kasih atas semangat kita bersama. Selamat bekerja, dan jangan main-main dengan KPBU ini," ujarnya.

Sementara untuk pembangunan bandara di Papua, pada era pemerintahan Jokowi terdapat 10 bandara yang tengah dalam proses dan sudah rampung pembangunannya. Masing-masing yakni enam bandara di Provinsi Papua yaitu Bandara Ewer, Bandara Kepi, Bandara Ilaga, Bandara Oksibil, Bandara Nabire Baru dan Bandara Mopah.

5 Perkataan Gus Dur soal Jabatan Seseorang yang Kini Jadi Kenyataan

Sementara empat bandara di Provinsi Papua Barat yaitu Bandara Rendani Manokwari, Bandara Waisai Raja Ampat, Bandara Wasior Baru, dan Bandara Baru Siboru Fak-fak.

Artikel ini telah tayang di VIVA co.id dengan judul 10 Tahun Memimpin, Jokowi Bangun Ribuan Kilometer Jalan di Papua