Khofifah Yakin Prabowo-Gibran akan Menjaga Keberlanjutan yang Lebih Maju
- Istimewa
Khofifah menilai, pemerintah pusat di bawah komando Jokowi memberikan jejak pembangunan yang tak bisa dipungkiri manfaatnya. Salah satu yang paling berpengaruh dan dirasakan masyarakat Jatim adalah hasil pembangunan infrastruktur.
“Betapa negeri ini tersambung konektivitasnya berkat infrastruktur yang benar-benar digenjot dalam kepemimpinan beliau. Antar daerah jika sudah terbangun dengan baik,” imbuh wanita yang juga Ketua Umum PP Muslimat NU ini.
Sebagaimana diketahui bahwa di Jatim, jalan tol terbangun dari Ngawi sampai Probolinggo. Bahkan sebentar lagi akan tersambung hingga Banyuwangi.
Akses di wilayah selatan juga digenjot dengan pembangunan jalan lintas selatan atau pansela yang kini tinggal menyisakan beberapa lot saja. Konektivitas infrastruktur jalan ini sangat membantu dalam mengangkat ekonomi daerah.
“Ketika infrastruktur lancar, mobilitas masyarakat dan distribusi barang juga menjadi lancar. Yang tentunya ini sangat berpengaruh dan mengungkit ekonomi daerah,” ujar Khofifah.
Tidak hanya jalan tol, Cagub Jatim petahana ini juga menegaskan banyak infrastruktur lain yang juga dihasilkan di Jatim. Salah satunya adalah bendungan.
Puluhan bendungan dibangun dan diresmikan di era sepuluh tahun kepemimpinan Jokowi. Seperti Bendungan Tukul Pacitan, Bendungan Bendo Ponorogo, Bendungan Tugu, Bendungan Gongseng Bojonegoro dan lain-lain.