25 KK Terdampak Longsor di Pucanganak Trenggalek
- Madchan Jazuli/Viva Jatim
Trenggalek, VIVA Jatim – Hujan yang mengguyur beberapa hari terakhir membuat tebing longsor menutup jalan desa tepat di Sumbermadu, Desa Pucanganak Kecamatan Tugu Trenggalek. Sebanyak 25 KK terisolir dan alat berat diterjunkan untuk membuka akses jalan.
Kepala Desa Pucanganak, Hadi Sumanto menerangkan proses penanganan setelah terjadi longsor pada Minggu malam Senin kemarin yaitu pihaknya langsung membuat laporan dan diterima oleh pihak-pihak terkait.
"Akhirnya kita mengajukan permohonan ke BPBD untuk dibantu alat berat. Alhamdulillah hari ini bisa dilaksanakan dengan baik dan fan hampir selesai. Yang terisolir berada dibawah di RT 17 ada 25 KK," ujar Hadi Sumanto kepada awak media, Kamis, 19 Desember 2024.
Hadi menambahkan lokasi longsor ini sebenarnya jalur lingkar, karena di sebelah jalur untuk akses dua RT. Pertama 1 RT yang di atas 1 ada 37 KK serta di bawah RT 17 ada 20an KK yang terdampak.
Dirinya mengatakan dampak longsor ini membuat aktivitas warga terhambat. Akses keluar masuk terisolir, baru alat berat membersihkan material longsor akhirnya bisa dilalui, namun hanya berjalan kaki.
"Iya akses keluar masuk tidak bisa, sementara kita jalan kaki. Ada sebenarnya lewat jalan lain namun jalan tersebut sangat licin," paparnya.
Pantauan VIVA Jatim, tebing setinggi kurang lebih belasan meter tersebut longsor menutupi jalan. Meski banyak pepohonan besar, selain tebing curam juga kontur tanah seperti padas mudah longsor.