Tahap Awal, 3 Juta Jiwa bakal Terima Manfaat Program Makan Bergizi Gratis

Ilustrasi Makan Bergizi Gratis
Sumber :
  • Viva.co.id

Surabaya, VIVA Jatim – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dimulai hari ini, Senin, 6 Januari 2025. Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) Dadan Hindayana menyebut bahwa di tahap awal, program MBG ini menjangkau 3 juta jiwa penerima manfaat. 

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai Hari Ini, Sasar Pelajar hingga Ibu-ibu Hamil

Meski begitu, Dadan berharap pada Agustus 2025, jumlah penerima manfaat MBG dapat meningkat lebih dari 15 juta orang. 

"Minimal 15 juta (orang) mulai Agustus (2025)," kata Dadan, dikutip dari VIVA. 

Pemerintah bakal Berikan Pemeriksaan Kesehatan Gratis, Begini Caranya

Seperti diberitakan sebelumnya, program makan bergizi gratis nasional yang dimulai pada hari ini akan menjangkau 26 provinsi dengan melibatkan 190 dapur yang akan beroperasi.

"Besok tanggal 6 Januari 2025 adalah tonggak yang bersejarah bagi bangsa kita. kira-kira setelah 78 hari setelah Presiden Prabowo dilantik, kita akan memulai sebuah program yang sangat besar yaitu pemberian makan bergizi gratis kepada anak-anak sekolah secara bertahap," kata Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi, dalam keterangan video, pada Minggu, 5 Januari 2024.

Kado Presiden Prabowo di Tahun Baru 2025: PPN 12 Persen Batal Naik!

"Tidak hanya anak-anak sekolah yang akan menerima manfaat ini, tetapi juga ibu-ibu hamil dan anak-anak balita akan jadi penerima manfaat dari program makan bergizi gratis ini," bebernya.

Hasan juga menjelaskan makan bergizi gratis nasional perdana akan mengopersikan 190 satuan pemenuhan pelayanan gizi (SPPG) atau setingkat dapur. Setiap SPPG nantinya akan dipimpin oleh utusan dari Badan Gizi Nasional.

Halaman Selanjutnya
img_title