Ganjar Milenial Center Bikin Ruang Berkreasi buat Pemuda Bojonegoro

Relawan pendukung Ganjar Pranowo di Bojonegoro
Sumber :
  • istimewa

Jatim - Relawan Ganjar Milenial Center (GMC) Jawa Timur kembali menebarkan manfaat bagi masyarakat di wilayah Bojonegoro. Kali ini, pendukung Ganjar Pranowo menyambangi warga RT 4, RW 1, Desa Tapelan, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, sekaligus membangun tempat untuk pemuda bisa berkreasi dan bertukar pikiran pada Sabtu kemarin. Tempat ini bisa disebut sebagai pos komando (posko) rakyat.

Gus Fawait: Wajah Damai usai Pilpres 2024 Juga Harus Terjadi pada Pilkada 2024

Korwil Ganjar Milenial Center (GMC) Jawa Timur Mahmud menyatakan pihaknya juga berkolaborasi dengan seniman mural asal Bojonegoro untuk membuat mural sketsa wajah Ganjar Pranowo dan tulisan Ganjar Pranowo Presiden 2024.

"Kami berkolaborasi dengan seniman di Bojonegoro bersama masyarakat untuk membangun posko rakyat dan mural Ganjar Pranowo," ucapnya.

Emil Sebut Rangkaian Pilpres 2024 Final Usai MK Bacakan Putusan

Mahmud menjelaskan tujuan dibangunnya posko rakyat di wilayah itu. Salah satunya adalah sebagai media para pemuda kaum milenial untuk berkumpul untuk melakukan hal-hal positif.

"Kami bangun posko ini untuk tempat nongkrong positif. Selain itu, posko rakyat ini juga jadi tempat untuk menjaga lingkungan dari segala bentuk pencurian dan hal negatif lain. Lalu ini dijadikan para pemuda untuk berkreasi," katanya.

Sengketa Pilpres di MK Selesai, Prabowo: Lakukan Persiapan Hadapi Masa Depan

Mahmud mengatakan pembangunan posko ini sangat efektif membangun kesadaran masyarakat untuk saling bertukar pikiran dan membuahkan ide-ide positif.

"Sangat efektif sekali. Kebetulan di sini belum ada posko rakyat untuk masyarakat bisa berkumpul dan bertukar pikiran," ucap Mahmud.

Halaman Selanjutnya
img_title