May Day 2023: Ratusan Buruh Mojokerto Ikut Demo di Surabaya

Aksi demo buruh dari Mojokerto di Jl. A. Yani Surabaya
Sumber :
  • Viva Jatim/Luthfi Hermansyah

Jatim – Ratusan buruh yang tergabung dalam Konsulat Cabang Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (KC FSPMI) Kabupaten Mojokerto mengikuti aksi demo di Surabaya, Senin, 1 Mei 2023. 

KPU Mojokerto Simulasi Pemungutan Suara Pilkada 2024 , Polisi Siap Kawal TPS Saat Pencoblosan

Aksi turun jalan ini dilakukan untuk memperingati May Day 2023. Mereka akan bergabung bersama ribuan buruh dari berbagai daerah di Jatim. 

Mereka berangkat dengan dari pintu masuk kawasan industri Ngoro Industri Persada, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto menuju Grahadi. Sebagian menggunakan bus dan sebagian lainnya menggunakan kendaraan roda dua.  

Kembali Geruduk PT Barata Indonesia, AVB Dijanjikan Bertemu Dirut Minggu Ini

Dalam aksi ini mereka juga ingin menyampaikan aspirasi yang menjadi isu nasional. Dinataranya, menolak kenaikan harga BBM yang dianggap tidak berpihak pada masyarakat kecil, serta mencabut omnibus law.

Selain itu, mereka juga mendesak pemerintah mencabut Parlamatary Threshold 4 persen, Sahkan RUU PPRT, Tolak RUU Kesehatan, Reforma Agraria dan Kedaulautan Pangan dan Pilih Presiden 2024 yang Pro Buruh dan Kelas Pekerja.

Tiga Desa di Gresik Demo PT Freeport, Tidak Puas Penyerapan Tenaga Kerja Lokal

"Hari ini, kita juga menagih bersama janji Gubernur Jatim yaitu janji Perda Jaminan Pesangon terhadap buruh yg pernah dibuat pada tahun 2019, sampai dengan saat ini belum ada realisasi,” Ketua FSPMI Kabupaten Mojokerto Eka Herawati. 

Eka menyebut, buruh Mojokerto yang ikut berjumlah kurang lebih 800 dari beberapa perusahaan di kabupaten mojokerto.

Halaman Selanjutnya
img_title