Marshanda Pantang Menyerah Meski Idap Ragam Penyakit dan Finansial Sulit

Marshanda
Sumber :
  • Istimewa

Jatim – Malang nian masih Marshanda, artis kondang tanah air ini tengah mengalami masa-masa sulit. Dimana ia divonis mengidap ragam penyakit. Mulai dari tumor payudara, inflamasi kronis, ginjal hingga dugaan pradiabetes. Bahkan kondisi finansialnya juga sedang sulit.

Waspada 5 Penyakit yang Sering Mengintai Usai Lebaran

Bak sudah jatuh tertimpa tangga lagi. Keadaan yang tidak baik ini terjadi sejak Marshanda jarang tampil di televisi. Pendapatannya menurun ditambah biaya pengobatan yang cukup mahal. Kondisi ini membuatnya terpaksa berutang ke orang-orang dekatnya untuk tambahan biaya hidup dan pengobatan.

Tak hanya jarang tampil di televisi, Marshanda juga kian jarang bersentuhan dengan media sosial. Ia merasa insecure melihat kehidupan orang lain yang tampak sempurna di sosial media, berbanding terbalik dengan apa yang tengah ia rasakan.

Carry Merah Dihantam Kereta Api di Madiun, Videonya Bikin Merinding

"Semua ini salah satu alasan kenapa gue lebih jarang posting di sosial media," kata Marshanda, mengutip VIVA, Jumat 5 Mei 2023.

"Karena gue melihat 'wow semua orang di sosial media kelihatan happy, kayak setiap hari dalam hidup mereka lengkap, utuh'. Kelihatannya ya, gue tahu itu cuma kelihatannya. Tapi gue ngga ngerasa seperti itu sama sekali, gue lagi ngerasa penuh kekurangan," tambahnya.

Libur Lebaran, Dokter Imbau Warga RI Waspada Flu Singapura dan DBD

Mengingat kembali bagaimana ia dahulu sangat sehat dan hidup serba berkecukupan dari hasil kerja keras, Marshanda mengakui kehidupan akan selalu berputar. Ia meyakini setiap orang pasti akan mengalami masa sulit dalam hidup. Namun saat ini, Marshanda merasa kesulitan tersebut tengah dialaminya.

"Semua orang akan ngalamin roda di atas, semua orang akan ngalamin roda di bawah, dan mungkin sekarang gue lagi ngalamin yang roda di bawah itu," kata Marshanda.

Meski dilanda berbagai cobaan hidup mulai dari mengidap penyakit berbahaya hingga kesulitan finansial, ibu satu anak itu pantang menyerah.

Marshanda berjanji akan terus berjuang untuk keadaan ini dan menghasilkan lebih banyak karya kedepannya. Ia juga tak lupa untuk senantiasa bersyukur kepada Tuhan.

"Tapi gue terus berjuang, gue terus bekerja, gue terus berpikir, gue terus belajar, gue terus coba berkarya," ujar Marshanda.

Marshanda juga berpesan kepada orang-orang di luar sana yang mungkin mengalami kesulitan seperti dirinya. Ia menekankan bahwa kondisi tersebut bukanlah alasan seseorang menjadi malu hingga membandingkan diri dengan orang lain.

Melalui video itu, Marshanda menyampaikan terima kasih kepada semua orang yang telah mendukungnya hingga kini. Ia tak mau membuat siapapun khawatir dan berjanji akan terus berjuang untuk kehidupnnya.

"Gue terus mau menghaturkan syukur dan terima kasih gue buat semua yang udah nolong gue selama ini, memudahkan jalan gue, lewat apapun itu bentuknya," ujar Marshanda.

"Dan don't worry about me, Insya Allah gue akan terus berjalan, berkarya, menjadi diri gue apa adanya," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di VIVA.co.id dengan judul Marshanda Merasa di Titik Terendah, Janji Berjuang dan Terus Berkarya