Ketika Mensos Risma dan Ketua PBNU Makan Bareng Terong Gosong di Mojokerto

Mensos Risma dan Ketum PBNU Gus Yahya
Sumber :
  • Viva Jatim/Luthfi Hermansyah

JatimMenteri Sosial (Mensos) Republik  Indonesia Tri Rismaharani dan Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya makan bersama sambal terong gosong. 

Respon PBNU soal Pendeta Gilbert yang Olok-olok Salat dan Zakat

Momen hangat itu terjalin ketika keduanya menghadiri Kopdar Nasional 14 Tahun Terong Gosong. Kopodar tersebut digelar di Pondok Pesantren Al Misbar, Mojokerto pada Sabtu, 20 Mei 2023. 

Mensos Risma mengenakan pakaian warna merah bermotif bunga dan berkerudung hitam. Sementara, KH Yahya yang sekaligus Presiden Republik Terong Gosong itu mengenakan baju koko warna putih. Wakil Menteri BUMN Pahala Nugraha Mansury juga nampak hadir diantara keduanya. 

Mbah Benu Imam Masjid Aolia Gunung Kidul Mengaku Telepon Allah, PBNU: Tukang Sihir!

Layaknya tradisi santri, mereka makan bersama dengan posisi duduk. Mereka menikmati hidangan terong gosong yang disediakan di dalam satu nampan. Terong gosong dibumbui dengan sambal kacang. Lauk pauknya tahu, ikan asin dan ditambah rempeyek. 

Risma nampak sedikit agak canggug, sesekali ia melempar senyum kepada Gus Yahya dan Wamen BUMN Pahala Nugraha. Makan bersama terong gosong ini juga diikuti dengan puluhan anggota Republik Terong Gosong besutan Gus Yahya. 

Masjid Aolia Gunung Kidul Gelar Idul Fitri Usai Telepon Allah, PBNU Geram

Ditanya wartawan kesan setelah makan terong gosong bersama Gus Yahya, Risma pun tersenyum.

"Enak, bisa dijual itu," katanya dihadapan sejumlah wartawan. 

Halaman Selanjutnya
img_title