Surabaya Kian Masif Cegah Berkembangnya Paham Radikalisme dan Terorisme

Seminar Penanggulangan Bahaya Radikalisme dan Terorisme di Surabaya
Sumber :
  • Nur Faishal/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim –Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Surabaya bekerja sama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menggelar seminar bertajuk Penanggulangan Bahaya Radikalisme dan Terorisme di Gedung SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Tower, Jalan Pucang Adi Surabaya pada Sabtu, 24 Juni 2023.

Resmi Dilantik, FKPT Jatim Siap Jadi Poros Kolaborasi Pencegahan Terorisme

Kegiatan itu dibuka langsung oleh Ketua MUI Surabaya KH Muchid Murtadho dan diikuti puluhan peserta mulai dari kalangan BUMN, mahasiswa, anggota MUI, hingga sejumlah lembaga publik.

Mewakili Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Staf Ahli Wali Kota Bidang Politik, Hukum, dan Pemerintahan M Afghani Wardhana menyampaikan, bahwa Surabaya adalah kota yang plural yang terdapat banyak suku dan agama yang hidup serta beraktivitas di Kota Surabaya.

Pemkot Surabaya Segel UD Sentosa Seal Karena Tak Kantongi TDG

"Dengan demikian toleransi menjadi hal yang sangat penting, yang harus kita jaga bersama," kata Afghani Wardana saat membacakan sambutan tertulis Wali Kota Eri Cahyadi.

Dia menjelaskan, selama ini banyak lembaga yang berperan dalam kerukunan antar umat beragama di Surabaya antara lainForum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), organisasi keagamaan serta forum lintas agama senantiasa bekerja sama dan membangun komunikasi yang baik.

Gubernur Khofifah Pastikan Turun Tangan dalam Kasus Penahanan Ijazah Karyawan di Surabaya

"Selama ini organisasi keagamaan seperti Banser, GP Ansor, Pemuda Muhammadiyah, Pemuda Gereja atau organisasi kepemudaan yang lain saling bekerja sama dalam hubungan lintas agama yang harmonis," katanya.

Bahkan, kata dia, selama masa pandemi, seluruh elemen di Kota Surabaya juga saling bekerja sama dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Kerja sama ini dilakukan tanpa melihat suku, ras dan agama.

Halaman Selanjutnya
img_title