Alasan Demokrat bakal Dukung Prabowo: Chemistry Mudah Terbangun

SBY dan AHY temui Prabowo di Hambalang
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA Jatim – Dinamika politik tanah air menjelang pesta demokrasi 2024 mendatang terus bergejolak. Setelah sebelumnya ditinggalkan Koalisi Perubahan, Partai Demokrat kini merapat ke kubu Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mengusung Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden. 

Jokowi Dimungkinkan Menjadi Penasehat Presiden RI Terpilih Prabowo Subianto

Sikap dukungan politik itu ditandai dengan momen kedatangan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke Hambalang, Bogor menemui Prabowo Subianto. Di Hambalang, petinggi parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) seperti Golkar dan PAN turut hadir.

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani menyampaikan kedatangan SBY menemani Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY ke Hambalang sebagai sikap partai sesuai aspirasi kader. Apalagi, kata dia, momen pertemuan di Hambalang dihadiri juga para petinggi KIM.

Zulhas Dukung Presidential Club Ala Prabowo: Demi Indonesia Emas 2045

Kamhar bilang, hal itu sebagai penanda akan dimulai kerja sama politik.

"Ini menjadi penanda baik sesuai harapan segenap kader agar kerja sama politik yang terbangun menjunjung tinggi azas kesetaraan, azas keadilan dan azas mutual trust," kata Kamhar dikutip dari VIVA, Senin, 18 September 2023.

Demokrat Surabaya Hanya Usulkan Eri-Armuji di Pilwali 2024

Dia menjelaskan Demokrat dengan parpol di KIM punya kedekatan secara historis. Pun, secara empiris juga pernah menjalin kerja sama politik dengan Demokrat dalam kontestasi pemilu seperti Pilpres 2014.

"Karenanya lebih mudah terbangun chemistry untuk kerja sama yang solid dan kokoh," jelas Kamhar.

Halaman Selanjutnya
img_title