Ezra Walian Diharapkan Bawa Mentalitas Pemenang ke Persik Kediri

Striker baru Persik Kediri Ezra Walian
Sumber :
  • Official Persik Kediri

Kediri, VIVA Jatim-Persik Kediri menutup pencarian pemain baru untuk persiapan Liga 1 musim 2024/2025 dengan mendatangman mantan striker Persib Bandung, Ezra Walian. Pengalamannya memperkuat tim juara Persib diharapkan menghadirkan mentalitas pemenang ke tubuh Persik.

Mulai Ngelatih, Begini Kata Pelatih Striker Timnas Indonesia Soal Ragnar dan Rafael Struick

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide mengatakan kehadiran Ezra akan meningkatkan performa skuad Macan Putih, khususnya di lini depan. Sebab mentalitas pemenangnya saat bersama juara Liga 1 musim lalu, Persib Bandung diyakini akan memberikan pengaruh terhadap Persik.

"Kami juga memiliki target tinggi musim ini dan melalui kerja keras kami akan bersama-sama membawa Persik Kediri ke posisi yang lebih baik," papar Marcelo dikutip VIVA Jatim.

Persik Kediri Fokus Latihan Menyerang Selama FIFA Matchday

Bersama Persib, mencatatkan 36 penampilan musim lalu dengan dua gol dan tiga assist. Pemain kelahiran 22 Oktober 1997 ini seringkali menjadi supersub bagi timnya.

Ezra yang pernah merumput di Ajax Amsterdam dan meraih juara bersama tim U-17 ini sudah bergabung dengan tim kebanggaan Persikmania di Boyolali. Ezra akan menjalani latihan intensif bersama Bayu Otto dan kawan-kawan sampai Senin, 29 Juli 2024 mendatang.

Produk Minuman Ini Jadi Partner Persik Kediri, Diharapkan Skuad Tambah Gacor

Marcelo menambahkan hadirnya Ezra maka skuad Macan Putih telah rampung dalam mencari pemain baru. Sehingga untuk menyolidkan tim, saat ini yang dibutuhkan adalah memaksimalkan waktu untuk menciptakan chemistry antara pemain dan pelatih.

"Sehingga memaksimalkan sisa waktu tersisa guna meningkatkan kerjasama tim," kata Marcelo.