Sebiji Gol Bruno Moreira Antar Persebaya Tundukkan Persita Tangerang 1-0

Persebaya Surabaya usai melawan Persita Tangerang
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Bali, VIVA Jatim – Persebaya Surabaya sukses membawa pulang tiga poin, setelah mengalahkan Persita Tangerang dengan skor tipis 1-0 di stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu, 14 September 2024 malam.

Pelatih Persebaya Apresiasi Kerja Keras Pemain Usai Menang dari Persis Solo

Gol kemenangan tim berjuluk Bajul Ijo ini dicetak penyerang asal Brasil, Bruno Moreira menit 11 babak pertama hasil assis dari Malik Rizaldi.

Dari hasil ball possesion di babak pertama 63 persen di banding 37 persen, artinya Persebaya Surabaya di kurung sepanjang babak pertama.

Kronologi Pelajar Kediri Hanyut di Pantai Dlodo Tulungagung

Meski di bawah tekanan tuan rumah, namun pemain-pemain Persebaya masih bisa meredam serangan. Dengan sesekali melakukan serangan balik melalui Bruno Moreira, Malik Rizaldi maupun Flavio Silva. Namun skor masih tetap tidak berubah bagi keunggulan Persebaya sampai akhir babak pertama.

Memasuki babak kedua, Persebaya Surabaya tidak ada perubahan dalam bermain, masih mengandalkan serangan balik. Sebaliknya Persita Tangerang terus melancarkan serangan secara sporadis.

Trenggalek Uji Coba Program Makan Siang Bergizi

Hingga menit 75 babak kedua, Persita nyaris menyamakan skor andai tendangan jarak jauh Jack Brown tidak bisa di tepis Ernando Ari.

Kembali menit 83 tendangan keras Marcelo Barbosa nyaris membobol gawang Persebaya, andai tidak tipis keatas gawang. Tidak hanya itu, kembali percobaan di lakukan Marios Ongboe, namun tendangan ya bisa di blok kiper Ernando Ari menit 85.

Serangan sporadis di menit akhir, tepatnya menit 90+5 bola tendangan datar Ongboe menyentuh tangan bek Persebaya Slavko Damjanovic di kotak pinalti di nilai wasit Handball, namun setelah di lakukan cek VAR oleh wasit, tidak terjadi pelanggaran Handball.

Sayangnya di akhir babak kedua, tepatnya menit 90+6 Persebaya harus kehilangan Andre Oktaviansyah yang di hukum kartu merah oleh wasit, tindakan konyol pemain yang akrab disapa Andre Cobra ini akibat memukul pemain Persita.

Hingga wasit meniup tanda berakhirnya babak kedua, skor tidak berubah tetap 1-0 bagi kemenangan Persebaya Surabaya. Hasil ini juga menambah poin menjadi 10, berada di peringkat 3 klasemen sementara Liga 1.

Susunan Pemain:

Persebaya: Ernando, Ardi Idrus, Damjanovic, Kadek, Mikael Tata, Gilson, Rashid, Rivera, Malik Risaldi, Moreira, Flavio

Persita: Igor, Toha, Sandro, Javlon, Jardel, Bruno, Sin-yeong, Yola, Yardan, Jack Brown, Marios