Kiprah Novia Ani Susilowati dan Sahabat Cempluk Menginspirasi Anak Penderita Lupus

Komunitas Sahabat Cempluk.
Sumber :
  • Istimewa

Salah satu kegiatan utama komunitas ini adalah Cempluk Goes to School, yang telah dilaksanakan di enam sekolah yang memiliki siswa penderita Lupus (Odapus). Program ini bertujuan untuk mengedukasi siswa dan guru mengenai Lupus serta membangun sistem dukungan (support system) di sekolah agar pasien Lupus tidak merasa terisolasi atau kehilangan motivasi untuk bersekolah.

Pantai Pidakan hingga Pendopo Astra Jadi Jujugan Wisatawan di Pacitan

“Kami menyebut kegiatan ini Cempluk Goes to School sebagai upaya membentuk sistem dukungan bagi pasien Lupus agar mereka tetap semangat dalam bersekolah,” ujar Novia Ani Susilowati, pendiri Sahabat Cempluk.

Novia, perempuan kelahiran Sragen pada 5 November 1998, menjelaskan bahwa dalam program edukasi ini, beragam aktivitas dilakukan. Di antaranya, pemaparan tentang Lupus yang disampaikan langsung oleh dokter spesialis Alergi dan Imunologi, serta sesi berbagi pengalaman dari anggota Sahabat Cempluk yang juga seorang Odapus. Mereka berbagi cerita tentang perjuangan mereka menghadapi Lupus dan menjalani kehidupan sehari-hari.

Lika-liku Perjuangan Sang Mantri Layani Kesehatan Warga Pedalaman Papua

Program ini juga menayangkan video edukasi tentang Lupus yang dibuat oleh Sahabat Cempluk. Video animasi yang menarik dan informatif ini disajikan agar mudah dipahami, terutama oleh anak-anak. Selain itu, ada permainan edukatif interaktif berupa game board berwarna-warni yang dirancang khusus oleh Sahabat Cempluk. Kartu permainan ini membantu peserta mendeteksi gejala awal Lupus secara sederhana.

Kegiatan ini juga mencakup kuis tanya jawab untuk teman sekelas Odapus serta permainan yang mensimulasikan kondisi fisik penderita Lupus, agar teman-teman sekelas dapat merasakan apa yang dialami Odapus. Di akhir program, poster edukasi tentang gejala dan tantangan pasien Lupus dipasang di sekolah agar informasi ini dapat diakses oleh seluruh warga sekolah.

4 Minuman Ajaib Penghilang Perut Buncit, Dijamin Amblas

Karakter Cempluk—tokoh anak yang ceria dan penuh semangat—diperkenalkan sebagai pendamping simbolis bagi pasien Lupus, mengajak mereka untuk tetap percaya diri, aktif, dan optimis dalam menjalani kegiatan sekolah.

Tujuan utama dari Cempluk Goes to School adalah memberikan pemahaman kepada warga sekolah tentang Lupus dan tantangan yang dihadapi oleh penderita penyakit ini. “Dengan mengetahui kondisi fisik dan psikis pasien Lupus, seperti ketidakhadiran yang sering karena perawatan berkepanjangan, diharapkan sekolah dapat lebih mendukung mereka,” jelas Novia.

Halaman Selanjutnya
img_title