Begini Nasib BCL Pasca Dua Tahun Ditinggal Mendiang Suami

Bunga Cita Lestari
Sumber :
  • Istimewa

Jatim – Hidup bahagia bersama sang kekasih adalah dambaan semua orang. Namun bila hal itu tak terwujud akan sulit bagi setiap orang untuk melanjutkan perjuangan dan mengarungi hidup yang penuh misteri. Itulah yang sedang dialami Bunga Cita Lestari atau yang BCL

Fakta Menarik Tiko Suami BCL, dari Pekerjaan hingga Besaran Gajinya

Pasca kepergian mendiang suami dua tahun lalu, hingga kini BCL mengaku masih belum bisa melupakan sosok Ashraf Sinclair. Tak dapat dipungkiri, kepergian Ashraf Sinclair menyisakan sayatan luka mendalam bagi pelantun lagu 'Aku Tak Mau Sendiri' itu. 

Dalam unggahan video akun @lambegosip, dikutip Viva Showbiz, BCL mengaku hingga saat ini belum mampu menggantikan sosok mendiang suami dalam hati dan hidupnya, meski sudah dua tahun berlalu. Oleh karena itu, ia bertekad untuk lebih fokus ngurus keluarga daripada karier. Tekad ini pernah disampaikan BCL sejak dirinya kehilangan mendiang suami pada Februari 2022 lalu. 

Bikin Haru, Ibunda Almarhum Ashraf Unggah Foto Pernikahan BCL

“Sempat saya berbicara pada saat kehilangan Ashraf, kalau bisa mungkin saya akan lebih banyak fokus pada keluargaku dari pada sibuk mengejar karier,” kata BCL.

Ucapannya pun dibuktikan dengan tindakan. Saat ini ia justru lebih fokus ngurus keluarga. Kemudian berhenti memaksakan diri mengejar karier. Berbeda dengan sewaktu Ashraf masih ada. 

BCL Kunjungi Makam Ashraf Sinclair sebelum Melangsung Pernikahan

“Itu yang sedang saya usahakan sekarang, tidak terlalu memaksakan diri saya dalam berkarier,” ungkanya. 

Juri Indonesian Idol ini justu menginginkan antara keluarga dan karier berjalan seimbang. Tidak seperti kehidupan sebelumnya yang banyak fokus ke urusan karier. 

“Saya tahu hidup harus lebih seimbang,” kata BCL dalam video unggahan itu. 

Selain ingin lebih fokus ke keluarga dan karier, BCL menegaskan untuk tidak akan mencari pengganti dari mendiang suami. Ia pun tidak akan memaksakan diri mencari sosok pria untuk mengganti posisi Ashraf di hati dan hidupnya. 

Namun, bila ditakdirkan ada seorang pria yang datang sebagai pengganti suaminya, ia mengaku tetap akan membuka hati. Meski ia tak harus memaksakan diri mencari sendiri. 

“Aku juga tidak mencari pengganti, tidak akan ada yang bisa menggantikan. Enggak memaksakan, enggak harus menemukan seseorang. Tapi juga tidak akan memaksakan untuk tidak akan menemukan seseorang,” paparnya. 

Dalam arti, apa yang dikatakan BCL ini terkait pengganti mendiang suami, memasrahkan penuh kepada takdir Tuhan. Ia mengaku hanya ingin menjalani apa yang telah ditakdirkan oleh Tuhan.

“Lihat kemana yang ditakdirkan Allah seperti apa buat aku. Aku jalani. Aku Cuma bisa jalanin hidup aku yang tahu,” tandasnya.