Bus Pahala Kencana Hangus Terbakar di Tol Jombang-Mojokerto

Bus Pahala Kencana Ludes Terbakar di Tol Jombang - Mojokerto
Sumber :
  • Muhammad Lutfi Hermansyah/Viva Jatim

Mojokerto, VIVA Jatim – Sebuah bus Pahala Kencana berpenumpang 34 oraag ludes terbakar saat melintas di  ruas Tol Jombang-Mojokerto (Jumo). Beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

Program Pendidikan dan Kesehatan Gratis Risma Didukung Gus Huda Jember

Dalam video yang beredar, terlihat bus bernopol B 7426 TK tersebut terparkir di bahu jalan tol pada Rabu, 17 April 2024 pagi. Nampak api membubung tinggi melahap bus tersebut. Kepulan asap hitam pun terlihat jelas di sana.

Kanit 3 PJR Dit Lantas Polda jatim AKP Yudiono mengatakan, peristiwa tersebut dilaporkan terjadi sekitar pukul 05.50 WIB. Mulanya bus yang di kemudikan Ade Lili (58) itu melaju dari Bandung menuju Denpasar. Setibanya di KM 705/A bus tersebut mengalami pecah ban kanan belakang, sehingga pelek bergesekan dengan beton. 

Buruan Pesan! 48 Ribu Lebih Tiket KAI Daop 8 Ludes Terjual untuk Libur Nataru

“Pelek bergesekan dengan beton menimbulkan percikan api lalu kendaraan bus terbakar. Posisi terakhir kendaraan di bahu jalan menghadap ke timur,” katanya, Rabu, 17 April 2024.

Bus Pahala Kencana Ludes Terbakar di Tol Jombang - Mojokerto

Photo :
  • Muhammad Lutfi Hermansyah/Viva Jatim
Peserta BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Gresik Tercover 52,5 Persen

Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Seluruh penumpang dan awak bus berhasil menyelamatkan diri.

“ 34 penumpang dengan  2 Sopir dan kundektur selamat,” ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title