Skor 97 Persen, PT Smelting Raih Predikat Gold Sertifikasi Sistem Manajemen Pengamanan

PT Smelting Raih Predikat Gold Sertifikasi SMP
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Sesi berlanjut dengan pemeriksaan dokumen yang terdiri atas 118 kriteria yang terbagi ke dalam 5 elemen yang dilakukan oleh Tim audit yang merupakan perwakilan dari Mabes Polri dan tim audit professional dipimpin oleh Kombes Dodi Rahmawan. 

331 Fasum di Pulau Bawean yang Rusak akibat Gempa Tuban Mulai Diperbaiki

Sementara itu, sebagai audite dari PT Smelting, hadir juga dari tim Industrial Rifat Thaher, Sampurno, Aditya, koko, khafidz, Shandy sebagai tim audit internal PT Smelting. Hari kedua audit dilanjutkan dengan pendalaman pemeriksaan dokumen yang kemudian dilanjut dengan peninjauan secara langsung di lapangan.

Hari ketiga acara ditutup dengan mereview semua elemen, pembacaan hasil audit, penandatanganan berita acara, dan penyerahan hasil audit.

Pilu 2 Gadis ABG di Gresik 2 Tahun Dicabuli Ayah Tirinya

"Keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja keras dan kolaborasi dari tim audit dan seluruh karyawan PT Smelting, yang telah bekerja dengan tekun, disiplin, dan konsisten untuk memastikan bahwa setiap aspek dari sistem manajemen pengamanan dipelihara dan ditingkatkan," ujar Direktur Komersial dan Pengembangan Bisnis PT Smelting.

Prestasi sertifikasi gold ini bukan hanya mencerminkan dedikasi PT Smelting terhadap keamanan, tetapi juga menegaskan komitmen perusahaan untuk terus meningkatkan standar keamanan yang bertujuan untuk melindungi karyawan dan aset perusahaan.

5 Pendaftar Cabup-Cawabup Gresik Temui Cak Imin di Surabaya, Rebutan Rekom PKB?

"Dengan pencapaian ini, PT Smelting membuktikan bahwa keamanan adalah prioritas utama mereka dalam semua operasi kegiatan," tutup Wawan.