Pj Gubernur Jatim Ajak Rumah BUMN Berdayakan UMKM hingga Tembus Pasar Ekspor

Pj. Gubernur Adhy menerima Audiensi CEO Rumah BUMN Jatim
Sumber :
  • Viva Jatim/Nur Faishol

Surabaya, VIVA Jatim – Penjabat (Pj.) Gubernur Jawa Timur Adhy Karyono mengapresiasi langkah Rumah BUMN yang mendukung penuh Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Hal itu ia sampaikan saat menerima Audiensi CEO Rumah BUMN Jatim Issanto Putra bersama Wakil Ketua Millenial BUMN Surabaya Berry Pariela, BUMN Muda PT. PAL Indonesia Ari Fendi dan Millenial BUMN PT. Pos Indonesia Ria Wahyu Utami di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Selasa 9 Juli 2024.  

Khofifah Tanggapi Soal Potensi Suara di Mataraman: Semua Berjalan Baik

Dalam kesempatan itu, Pj. Gubernur Adhy mengajak Rumah BUMN bersinergi untuk memberdayakan UMKM Jatim bisa menembus pasar ekspor.

"Langkah Rumah BUMN dalam mendukung peran UMKM sejalan dengan Pemprov Jatim yang terus berkomitmen memberdayakan produk produk UMKM bisa menembus pasar ekspor," ujarnya.

Via Lion Parcel, Kirim Barang Antar Kota se-Jawa Kena Ongkir Cuma Rp 6 Ribu

Pemprov Jatim sendiri, kata Adhy, terus melakukan berbagai kebijakan dan program hingga stimulus kepada para UMKM. Seperti penyaluran zakat produktif kepada para pelaku ultra mikro dengan menggandeng Baznas.

"Mereka pelaku usaha ultramikro diberikan bantuan permodalan untuk lebih berkarya dan berdaya saing," kata Adhy.

Pj Gubernur Adhy Berharap MABI dan SAKA Jadi Satuan Strategis Sigap Tanggulangi Bencana

Selain itu, juga melakukan pendampingan melalui pelatihan terus dilakukan bagi para pelaku UMKM milenial yang mayoritas diisi oleh para generasi muda. 

"Kami memiliki Millenial Job Center (MJC) yang tersebar di lima Bakorwil dengan tujuan memfasilitasi milenial sekaligus memberikan akses lebih kepada Gig Worker (Freelancer) agar mampu terus bekerja di Era Revolusi Industri 4.0," urainya. 

Halaman Selanjutnya
img_title