Komisi D Dukung Perluasan Rute Bus TranJatim, Merata Sampai Madura

Anggota Komisi D DPRD Jatim, Harisandi Savari
Sumber :
  • VIVA Jatim/A Toriq A

Surabaya, VIVA Jatim – Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Timur mendukung rencana pembukaan rute Bus TransJatim Koridor enam. Merata hingga empat kabupaten di Madura.

Pemprov Jatim WTP 10 Kali Berturut-turut, Gubernur Khofifah: Bukti Wujud Akuntabilitas dan Good Governance

"Tentu kami dukung penuh [pembukaan rute Bus TransJatim Koridor enam]," kata Anggota Komisi D DPRD Jatim, Harisandi Savari.

Diketahui, bus TransJatim koridor enam akan menghubungkan Sidoarjo-Mojokerto. Rencana ini masuk 100 hari program kerja Khofifah-Emil memimpin Jatim di periode kedua.

Polemik Khofifah Mau Bantu Terbitkan Ulang Ijazah Karyawan yang Ditahan Perusahaan

Sejauh ini, sudah ada 5 koridor TransJatim. Koridor 1 menyambungkan rute Sidoarjo-Gresik via Surabaya, Koridor 2 Mojokerto-Surabaya, Koridor 3 Mojokerto-Gresik, Koridor 4 Gresik-Lamongan dan Koridor 5 Rute Surabaya-Bangkalan. 

Menurut Harisandi, penambahan rute untuk memperluas akses bus Trans Jatim dalam melayani mode transportasi masyarakat memang perlu dilakukan. Ia pun mengapresiasi niat perluasan rute tersebut, yang disebutnya sebagai langkah inisiatif demi Jatim lebih baik.

Adam Rusydi Sebut Blegur Prijanggono Layak Pimpin Golkar Jawa Timur

"Untuk koridor 6, kami apresiasi karena untuk kebaikan Jawa Timur," kata Harisandi. 

Sebagai legislator yang berangkat dari dapil Madura, dia berharap perluasan rute TransJatim juga bisa dilakukan di pulau Madura dengan menghubungkan empat kabupaten. 

Halaman Selanjutnya
img_title