Pria Marah-marah di Masjid dan Haramkan Rebana, Ini Kata Fraksi Gerindra DPRD Jatim

Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jatim Muhammad Fawait
Sumber :
  • Viva Jatim/A Toriq A

Surabaya, VIVA Jatim – Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jatim Muhammad Fawait menyoroti viralnya sebuah video seorang pria yang marah-marah di Masjid Al Ikhlas kawasan Palm Spring, Kecamatan Jambangan, Kota Surabaya, Jawa Timur, hanya gara-gara ada kegiatan musik Islami dengan alat rebana.

Gerindra Jember Resmi Rekomendasikan Gus Fawait untuk Maju di Pilkada 2024

Gus Mufa sapaan akrabnya, mengaku kaget dengan kejadian tersebut. Pasalnya selama ini warga Jatim dikenal dengan sikap sopan santunnya, adem ayem dan mempunyai sifat toleransi yang tinggi diramaikan dengan kejadian tersebut. 

"Kok tiba-tiba di Jatim yang masyarakatnya toleran, yang masyarakatnya sangat Nusantara banget lah. Kok baru-baru ini ngamuk-ngamuk soal masalah musik islami yakni rebana," kata Gus Mufa saat dikonfirmasi, Kamis 5 Oktober 2023. 

AHY Ingatkan Hal Ini ke Prabowo Usai Bertemu Cak Imin Ketum PKB

Presiden Laskar Shalawat Nusantara (LSN) ini curiga, tindakan tersebut ada oknum yang menggerakkan,  yang menginginkan bumi Majapahit ini tidak kondusif, sehingga melakukan tindakan yang ia anggap sangat tidak masuk akal itu. 

"Saya curiga bahwa ini adalah bagian dari upaya pihak lain yang ingin melihat Jatim, Indonesia secara umum tidak kondusif. Sehingga membuat langkah-langkah yang sangat memalukan seperti kejadian itu," ujarnya. 

Mudik Gratis Sukses, DPRD Jatim Minta Tambahan Armada untuk Berikutnya

Bendahara DPD Gerindra Jatim ini menyadari betul bahwa pesta demokrasi di 2024 merupakan kesempatan empuk bagi oknum yang berniat jahat dan ingin mericuh. Sebab, Pilpres, Pileg, bahkan Pilkada serentak pun akan dilaksanakan pada tahun 2024. Momentum politik itu kerap kali dimanfaatkan oleh oknum untuk mengadu domba dan membuat suasana runyam. 

"Maka dengan kejadian seperti ini, mungkin ada pihak yang menginginkan kita tidak kondusif terutama di Jatim," katanya. 

Halaman Selanjutnya
img_title