Ragam Peristiwa Penting di Bulan Rajab, dari Isra Miraj hingga Baitul Maqdis
- Istimewa
Dijelaskan bahwa maksud dan tujuan Isra Miraj adalah untuk memuliakan Rasulullah, memperlihatkan beberapa keajaiban dan tanda kekuatan Allah dan menerima perintah shalat di tempat yang sangat mulia dan tidak pernah satu kali pun dilakukan maksiat di dalamnya.
Ketiga, pada hari kesepuluh bulan Rajab tahun 9 hijriyah, terjadi Perang Tabuk. Keempat, di tahun yang sama itu, An-Najasyi Raja Habasyah tutup usia dalam keadaan muslim. Kelima, Imam Syafii wafat pada bulan Rajab tahun 204 hijriyah dalam usia 54 tahun dan dimakamkan di Mesir.
Keenam, pada bulan Rajab tahun 101 hijriyah, Khalifah Umar bin Abdul Aziz meninggal dalam usia 39 tahun. Ketujuh, pada tanggal 27 Rajab 583 hijriyah, Sultan Shalahuddin al-Ayyubi berhasil membebaskan Baitul Maqdis, Palestina.
Ketika ingin memerdekakan Palestina, Sultan Shalahuddin al-Ayyubi tidak langsung menyediakan tentara dan peralatan perang. Akan tetapi yang mula-mula dilakukan adalah mempersatukan umat islam dalam satu ikatan aqidah yang benar, yakni Ahlussunnah wal Jamaah.
Dengan demikian, cukup beralasan kalua kemudian saat memasuki bulan Rajab, umat Islam dan Nahldiyin memperingatinya dengan ragam cara. Hal tersebut sebagai bentuk penghormatan dan pengagungan atas aneka peristiwa yang terjadi pada masa lalu yang serupa dengan bulan Rajab.