Kadin Surabaya Minta Kebijakan Tapera Dikaji Ulang
- VIVA Jatim/Nur Faishal
Kendai belum memberikan sikap resmi, Ali Affandi berharap agar kebijakan simpanan Tapera ini dapat dikaji ulang oleh pemerintah. Terlebih, menurut dia, mekanisme pengimplementasiannya juga belum jelas. "Kita juga belum tahu mekanismenya nanti seperti apa," ujarnya.
Apalagi jika pengimplementasiannya tidak sesuai dan jaminan keamanan dana tidak diawasi oleh lembaga keuangan. Dan juga, tidak semua pekerja membutuhkan, ada banyak pekerja yang sudah memiliki rumah dan sudah tidak membutuhkan untuk membelinya lagi.
“Ada risiko menunggak atau gagal bayar, itu perlu diperhatikan pemerintah. Potensi kerugiannya juga perlu dipertimbangkan. Kalau gak diawasi lembaga keuangan (OJK) nanti bisa disalahgunakan,” ujarnya.
Sebenarnya, lanjut dia, kebijakan tersebut juga memiliki dampak positif bagi pekerja yang ingin memiliki rumah, karena mereka akan terbantu. "Namun semua harus dikaji ulang. Ditimbang dampak positif dan negatifnya," pungkasnya.