GGN Jatim Serahkan Bibit dan Beri Pelatihan Cara Menanam Pisang di Ponpes Al Falah

GGN Jatim memberikan pelatihan cara menanam bibit pohon pisang
Sumber :
  • Viva Jatim/Nur Faishal

Jatim – Gus-Gus Nusantara (GGN) Jawa Timur menyerahkan bibit pohon pisang serta mengedukasi kalangan pesantren dan warga cara penanaman yang baik dan benar.

Deny Widyanarko Nyoblos di Kampung Halaman, Targetkan Kediri Maju dan Hebat

Kegiatan itu digelar di lingkungan Pondok Pesantren Al Falah Mojosari, Desa Karangtalun, Kecamatan Kras, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Minggu 16 April 2023 lalu.

"Kami mengadakan pelatihan tata cara menanam bibit pohon pisang yang baik dan benar. Ini juga supaya pisang buahnya lebih besar dan cengkehannya juga banyak," ucap Koordinator Wilayah (Koorwil) GGN Jatim, Gus Alwy Hasan.

Ketua TP PKK Kediri Mbak Cicha Kembali Sosialisasikan Sistem Informasi Manajemen

Kegiatan tersebut diadakan karena Indonesia merupakan negara beriklim tropis dengan dua musim yaitu musim hujan dan musim kemarau. Iklim itu sangat cocok untuk membudidayakan berbagai tanaman, salah satunya pisang.

Pisang juga menjadi buah favorit masyarakat Indonesia. Merujuk data BPS 2021, pisang merupakan buah yang paling banyak dikonsumsi yakni rata-rata 24,71 gram/kapita/hari.

PUPR Kediri Anggarkan Rp700 Juta untuk Pagar Gedung Museum Budaya

Loyalis Ganjar Pranowo itu ingin  mendorong ketahanan pangan serta menumbuhkan perekonomian masyarakat setempat dengan pisang. 

Pohon pisang memiliki banyak sekali manfaat. Tak hanya dari buahnya, bahkan daun maupun batangnya memiliki manfaat yang penting untuk kehidupan manusia. 

Halaman Selanjutnya
img_title