Gerindra Tepis Isu Jokowi Penghalang Pertemuan Prabowo-Megawati

Sekjend Gerindra Ahmad Muzani
Sumber :
  • VIVA Jatim/Antara

Surabaya, VIVA Jatim – Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menepis isu yang menyebut Presiden Joko Widodo menjadi penghalang pertemuan Prabowo Subianto dan Megawati Soekarnoputri. Menurut Muzani, Presiden Jokowi justru mendorong.

Hasto Nilai Risma-Gus Hans Memahami Kebutuhan Masyarakat Jatim

"Pak Jokowi justru yang mendorong dan mengingatkan," kata Muzani di kawasan Pademangan, Jakarta, Sabtu, 4 Mei 2024.

Menurut Muzani, Prabowo dan Megawati memiliki cara tersendiri untuk saling komunikasi, sebab kedua sosok itu merupakan sahabat lama.

Begini Solusi Risma-Gus Hans Atasi Krisis Air di Jawa Timur

Bahkan, ia menyebut Prabowo dan Megawati tidak memiliki masalah satu sama lain. Sejauh ini, rencana pertemuan Prabowo-Megawati berproses dengan progres yang cukup baik.

"Jangankan dengan Ibu Mega, dengan semuanya pun tak ada masalah. Bahkan bisa bekerja sama dengan partai manapun," tegasnya.

Hasto Support Risma-Gus Hans, Hadiri Langsung Debat Pilgub Jatim

Sebelumnya, Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah mengatakan, pertemuan antara Megawati dan Prabowo masih menunggu hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V PDIP pada 24-26 Mei 2024 mendatang.