Pembangunan Fly Over Aloha Juanda Sidoarjo Capai 71 Persen

Progres pembangunan fly over di Aloha Juanda Sidoarjo
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/Viva Jatim

Sidoarjo, VIVA Jatim – Progres pembangunan fly over di persimpangan Aloha-Juanda, Kabupaten Sidoarjo, telah mencapai 71 persen. Sehingga diperkirakan, jalan layang yang kini dinamakan Fly Over Djuanda tersebut, bisa difungsikan pada saat libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

2 Bupati Sidoarjo dari PKB Terjerat Korupsi, Cak Imin: Jangan Lagi Jatuh ke Lubang Sama

Pejabat Pembuat Komitmen 3.4 Provinsi Jawa Timur Ruas Jalan Surabaya-Waru-Sidoarjo, I Made Gede Widhiyasa menyampaikan, pekerjaan pembangunan Fly Over Djuanda memasuki tahapan paling krusial, yaitu pemasangan balok girder yang berpotongan dengan Jalan Raya Waru, Sidoarjo.

Untuk itu, pihak Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Jawa Timur Bali memutuskan menutup ruas jalan selama pemasangan balok girder.

Tampang Melas 2 Tersangka Pemerkosa Gadis ABG di Bawean Gresik

"Sesuai dengan rencana pelaksanaan pemasangan balok girder, akan dilakukan penutupan pada Jalan Raya Waru, dari arah Surabaya menuju Sidoarjo, setelah SPBU Aloha," ujar Gede, Jumat 25 Agustus 2023.

Penutupan sementara dan pengalihan arus lalu lintas jalan raya tersebut akan berlangsung ketika gladi bersih pengangkatan serta pada saat erection balok girder yang dimulai tanggal 26 sampai dengan 29 Agustus 2023.

Kompak! Pemprov dan 38 kabupaten-kota Se Jatim Raih WTP 2 Tahun Berturut-turut

Selama pelaksanaan pekerjaan erection girder, lalu lintas dari arah Bandara Juanda menuju Sidoarjo akan dialihkan menuju frontage Gedangan arah Sidoarjo.

Namun sebelum penutupan ini, pihaknya menegaskan telah berkoordinasi dengan petugas kepolisian maupun Balai Pengelola Transportasi Darat Kelas II Jawa Timur serta Dinas Perhubungan setempat.

Halaman Selanjutnya
img_title