Momen Istimewa Khofifah dan Gus Iqdam Bersua di Tanah Suci Mekah

Khofifah Indar Parawansa dan Gus Iqdam di Mekah.
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA JatimKhofifah Indar Parawansa tengah berada di Tanah Suci di Arab Saudi dalam rangka melaksanakan ibadah haji. Di sela-sela berhaji, rupanya dia menyempatkan diri bersilaturrahim dengan tokoh-tokoh yang juga melaksanakan rukun Islam kelima.

Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Jadi Role Model Siapkan Generasi Lebih Baik

Salah satu yang dikunjungi Khofifah di Mekah ialah pemimpin Majelis Taklim Sabilut Taubah, KH Muhammaf Iqdam Kholid atau Gus Iqdam. Momen istimewa itu diketahui dari postingan akun Facebook Sabilu Taubah Official pada Senin, 24 Juni 2024.

Akun tersebut menampilkan foto-foto saat Khofifah dan Gus Iqdam bersua di Tanah Suci. Keduanya tampak akrab dalam suasana gayeng. Dalam foto, keduanya seperti berada di sebuah gedung bertingkat dengan latar belakang Masjidil Haram.

Blak-blakan! Shin Tae-yong Ungkap Taktik Jitu Tumbangkan Timnas Arab Saudi

"Alhamdulillah Silaturrahmi dengan ibu @khofifah.ip ibunya arek2 jatim," keterangan dalam postingan deretan foto pertemuan antara Khofifah dan Gus Iqdam tersebut.

Tidak berselang lama, Khofifah juga memposting pertemuannya dengan Gus Iqdam di akun Instagram miliknya, @khofifah.ip. Khofifah menyebut pertemuan tersebut merupakan silaturahmi.

Membaca Peluang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026

"Bersambung silaturahmi dengan Pengasuh Majelis Ta'lim Sabilut Taubah yang juga pengasuh Pondok Pesantren Mambaul Hikam II, Blitar Gus Iqdam saat menunaikan ibadah haji di Makkah, Senin (24/6)," tulis Khofifah.

Khofifah menyatakan bahwa pertemuannya dengan Gus Iqdam juga dimanfaatkan untuk bertukar pikiran dalam membangun Jawa Timur. Apalagi, kata Khofifah, Gus Iqdam merupakan tokoh muda yang memiliki banyak pengikut dan mayoritas warga Jawa Timur.

Halaman Selanjutnya
img_title