Surabaya BIN Samator Segel Tiket Final Four Proliga 2023

Tim Putra Surabaya BIN Samator Vs Jakarta Pertamina Pertamax
Sumber :
  • Viva

JatimSurabaya BIN Samator usai melibas Jakarta Pertamina Pertamax 3-0 (25-20, 25-18, 25-22) pada hari ketiga seri pamungkas putaran kedua di GOR UNY Yogyakarta, Sabtu 18 Februari 2024. Alhasil, Tim voli putra Surabaya BIN Samator memastikan diri lolos ke Final Four Proliga 2023.

Update Hasil Piala Uber 2024: Greogoria Ditumbangkan Pemain Bulutangkis China

Sebelumnya sudah ada tiga tim yang sudah lebih dulu lolos yaitu juara bertahan Jakarta LavAni Allo Bank, Jakarta Bhayangkara Presisi, dan Jakarta STIN BIN. 

Maka, lolosnya Surabaya BIN Samator ini sekaligus mengunci empat tim yang akan berlaga di Final Four Proliga 2023. 

Kembali jadi Striker Ganas, Erling Haaland Cetak 4 Gol Melawan Wolves

Pelatih Samator, Ryan Masajedi mengaku kalau tim asuhannya latihan sesuai rencana dan jadwal yg sudah dibuat.

Pelatih berpaspor Jepang dan berdarah Iran ini menyebut kelolosan timnya sesuai dengan target yang diinginkan

3 Orang Satu Keluarga Tewas Usai Ditabrak Truk Tangki Pertamina

"Sejak awal kita ditargetkan lolos final four. Dan akhirnya kita berhasil," ucap Ryan. 

Sementara itu, pelatih Pertamina Pertamax, Putut Marhaento mengakui kalau timnya sudah tidak ada peluang lolos final four. 

"Pada set pertama permainan sudah stagnan di angka 18, tapi kembali bisa dikejar," tambah pelatih senior asal Yogyakarta itu. 

Pada set kedua, kata Putut, dilakukan evaluasi dan masukan pemain-pemain senior. Hasilnya mampu memperbaiki capaian angka.

"Tapi lagi-lagi pemain Samator punya kelebihan lebih baik dari pemain Pertamina," sambung Putut.