Ketua LDNU Jatim Berbagi Tips Sukses Suami-Istri dalam Rumah Tangga

Ilhamuddin Sumarkan
Sumber :
  • Humas STAI Al-Fithrah Surabaya

Kata dia, kata “suami” itu singkatan dari “Selalu Usaha Untuk Membahagiakan Istri”, sedangkan kata “istri” itu kepanjangannya adalah “Istana Tempat Surga Ridha Ilahi”.

Hari Tenang, Forpimka dan PPK Gapura Sumenep Gelar Senam Bersama

Sukses atau berhasil tidaknya seseorang adalah prerogratif Tuhan. Semua tergantung Allah SWT. Dari itulah menurutnya seorang Muslim butuh kartu ‘Telkomsel’ yaitu ‘Terus Lakukan Komunikasi Selalu kepada Allah’. 

Miminal, lanjut dia, adalah selalu istikamah di jaringan 24434, yakni subuh (2 rakaat), duhur (4 rakaat), asar (4 rakaat), maghrib (3 rakaat), dan isya (4 rakaat). 

Doakan Ganjar-Mahfud Menang, Ratusan Kiai Kampung Sumenep Gelar Istigasah Bersama

Telkomsel bukan hanya dengan dengan Allah SWT. Penting juga menurutnya melakukan Telkomsel dengan Rasulullah saw melalui shalawat. Tanpa salawat kepada Rasullah SAW banyak ibadah menjadi tidak sah, setidaknya tidak afdhal.

Dosen UIN Sunan Ampel Surabaya ini menambahkan, orang hidup itu harus menyiapkan kartu ‘Simpati’ yaitu ‘Simpanan Amal dan Tabungan untuk Mati’. “Makanya harus diisi pulsanya dengan kartu AS yaitu Amal Saleh,” ujarnya. 

Impian Sumarwi Miliki Rumah Baru Terwujud Berkat Bantuan PCNU Sumenep

Hal tersebut juga harus dibantu oleh kartu ‘Xl’ yaitu ‘extra lillah’ dan supaya betul-betul berhasil harus pakai kartu ‘Axis’ yaitu ‘Extra Istikamah’. 

Semua itu, kata dia, harus diwadahi dan didasari dengan kartu ‘M3’ yaitu ‘Mencapai Ridha Ilahi’. “Usahakan sampai kita mencapai derajat Smartfren: semangat meraih prestasi keren,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya
img_title