Fastpay Kini Merambah Pulau Dewata, Kolaborasi dengan LPD Bali

Fastpay MuO dengan LPD Bali.
Sumber :
  • Istimewa

Bali, VIVA Jatim – Layanan transaksi digital besutan pengusaha Sidoarjo, Fastpay, terus berkembang dan meluas. Kali ini, Fastpay berkolaborasi dengan Badan Kerja Sama Lembaga Perkreditan Desa (BKS LPD) Bali untuk pengembangan sekitar 30 ribu UMKM.

Imigrasi Se Jatim Tetap Bisa Layani Masyarakat yang Terdaftar di M-Paspor

Kerja sama tersebut resmi dilakukan pada Senin, 24 Juni 2024. Kolaborasi dijalin antara BKS LPD Bali dengan Fastpay dalam rangka bangka transformasi digital ekonomi. Diharapkan, MoU tersebut dapat mengantarkan LPD Bali menjadi pembaga keuangan digital yang menyokong pertumbuhan adat dan ekonomi Bali.

Sebelumnya, LPD Bali berperan sebagai lembaga keuangan yang masih tradisional dalam sistem transaksinya. Dengan kolaborasi ini, dimulailah transformasi transaksi LPD menjadi lebih digital. Tujuannya agar dapat menyokong pertumbuhan ekonomi lokal terutama desa adat di Bali.

Hilang Terseret Ombak, Remaja Ditemukan Tewas di Pantai Payangan Jember

Selama ini, LPD menjadi pusat utama dalam proses pembayaran tagihan maupun pembiayaan lain di wilayah Bali. Hal ini menunjukkan besarnya pengaruh LPD pada perputaran perekonomian lokal di Bali. LPD tidak hanya sekadar mengejar keuntungan, tetapi akan dikelola kembali untuk keperluan pemenuhan acara adat serta pembangunan tempat ibadah.

“Kerja sama dengan Fastpay adalah langkah strategis untuk mentransformasi LPD dari lembaga keuangan tradisional menjadi lembaga keuangan adat modern di era teknologi," kata Ketum LPD Bali I Nyoman Cendikiawan.

Kepala Bappeda Bojonegoro Diperiksa terkait Dugaan Korupsi Mobil Siaga

"Kami menargetkan pembiayaan desa adat sebesar Rp31 triliun pada tahun 2024 dan sebagian besar keuntungan akan kembali ke desa adat untuk mendukung upacara adat serta pembangunan tempat ibadah," imbuhnya.

Sementara itu, Suroto selaku Direktur Marketing Fastpay menyatakan kesiapan serta antuas yang tinggi dalam kolaborasi dengan LPD Bali itu. “Kami sangat antusias dengan kolaborasi ini," ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
img_title