Pengusaha Keluhkan Pemadaman Listrik 8 Jam di Durenan Trenggalek
- Viva Jatim/Madchan Jazuli
Terpisah, Manajer Unit Layanan Pelanggan (ULP) Pembangkit Listrik Negara (PLN) Trenggalek Unggul Sugiangkoso saat dikonfirmasi menuturkan belum bisa memastikan penyebab pemadaman listrik.
"Penyebab gangguan masih dalam pencarian saat ini masih dilakukan pemeriksaan peralatan," terang Unggul Sugiangkoso.
Disinggung kepastian kapan akan berakhir, Unggul belum bisa memastikan. Para petugas di lapangan masih melakukan pengecekan satu per satu. Ia meminta kepada masyarakat untuk bersabar.
"Petugas saat ini penelusuran per tiang dipanjat dan diukur materialnya. Mohon maaf atas gangguan saat ini," tutupnya.
Sebagai informasi, pemadaman listrik di wilayah Kecamatan Durenan Kabupaten Trenggalek terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. Hingga berita ini ditulis pukul 22.15 WIB belum ada tanda-tanda menyala. Tampak beberapa warga mampu memiliki genset tampak terang benderang.
Mayoritas saat malam hari lebih memilih untuk menghidupka lilin maupun penerangan tradisional. Serta memilih untuk menunggu listri menyala seperti sedia ka dengan tidur.