Tuai Sorotan, Paslon Ini Cantumkan Logo Pemkab Tulungagung di Baliho

Baliho salah satu Paslon di Pilkada Tulungagung
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

Tulungagung, VIVA Jatim – Bakal pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Budi Setiahadi dan Hj Susilowati tengah menuai sorotan. Pasalnya, ada beberapa banner berukuran besar keduanya yang mencantumkan logo Pemkab Tulungagung.

Tim Jatim Kalahkan Aceh 3-2 di Cabor Sepakbola PON 2024

Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas Bawaslu Kabupaten Tulungagung, Nurul Muhtadin mengatakan bahwa pihaknya masih akan membahas secara internal. Kemudian langkah selanjutnya akan berkoordinasi dengan stakeholder dari tim terkait LO pemasang tersebut serta Satpol PP Tulungagung.

"Pertama untuk menertibkan, kedua nanti eksekusi dengan satpol PP. Sebelumnya nanti kita akan mematangkan pembahasan di internal," ujar Nurul Muhtadin di Kantor Bawaslu Tulungagung, Kamis, 12 September 2024.

Paripurna Perdana DPRD Jatim Bahas Tata Tertib Periode 2024-2029

Disinggung apakah melanggar aturan, Muhtadin mengaku belum masuk ke dalam sebuah pelanggaran. Sebab, saat ini masih belum tahapan penetapan calon maupun masa kampanye.

"Merujuk aturan itu belum karena belum kampanye belum masuk APK. Secara definisi APK belum masuk, nah namun itu berkaitan masalah Pilkada jadi Bawaslu memang harus memberikan solusi atas ini," paparnya.

DPRD Jatim akan Segera Sahkan APBD 2025 pada 10 November Mendatang

Bawaslu Tulungagung menambahkan ketentuan alat peraga sosialisasi (APS) di Pilkada kali ini tidak ada. Tidak seperti pada masa Pemilu 2024 kemarin yang memang ada tahapan sosialisasi pasangan.

Pantauan VIVA Jatim, banner tersebut logo Pemkab Tulungagung berada di pojok kiri dan pojok kanan terisi logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Disusul tulisan merah di tengah '2024 SeHaTi. Ngladeni lan Ngayomi'

Halaman Selanjutnya
img_title