Penampakan Rumah Gus Baha di Rembang, Sederhana dan Sejuk

Tampak depan kediaman Gus Baha
Sumber :
  • Viva.co.id

Surabaya, VIVA Jatim – Seorang ulama kharismatik dari Jawa Tengah, KH Ahmad Bahauddin Nursalim selalu menyita perhatian publik. Baru-baru ini viral di media sosial penampakan rumahnya yang terlihat sederhana nan sejuk. 

Gus Baha Ungkap Amalan agar tak Terjerat Kemiskinan

Pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an LP3IA, Rembang, Jawa Tengah, Ahmad Bahauddin Nursalim, atau lebih dikenal sebagai Gus Baha merupakan sosok bersahaja dan sederhana.

Dalam setiap ceramahnya, murid Kiai Maimun Zubair ini selalu mengingatkan pentingnya bersyukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT. Sejumlah ceramahnya pun kerap hilir-mudik di media sosial.

HCML-SKK Migas Kolaborasi dengan Media, Kunci Keberhasilan Operasi Hulu

Penyampaiannya yang teduh, ditambah penjelasan yang mudah dipahami, membuat sosok Gus Baha banyak disukai masyarakat, khususnya di kalangan milenial.

Meski punya nama besar, namun kenyataannya kehidupan ulama kondang ini jauh dari kesan mewah. Hal tersebut bisa terlihat dari cara berpakaian hingga tempat tinggalnya yang sangat sederhana.

Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas Guguran Sejauh 1,5 Kilometer

Bicara mengenai rumah Gus Baha, dilihat melalui beberapa video di YouTube, tampak rumah ulama 53 tahun itu memiliki arsitektur khas masa lalu yang sederhana, namun terlihat sejuk.

Warna putih tampak mendominasi rumah satu lantai tersebut, berpadu dengan warna aquamarine alias campuran biru muda dan hijau muda pada bagian fasad bangunan.

Halaman Selanjutnya
img_title