Perluas Penetrasi Pasar, Merek Kosmetik Lokal Ini Buka Gerai Pertama di Surabaya

Beauty advisor sedang praktik cara make up yang baik.
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – Sebuah produk kosmetik lokal, Rose All Day Cosmetics (RADC), membuka gerai pertamanya di Surabaya. Berlokasi di dalam area Mal Tunjungan Plaza 6, gerai yang baru dibuka diharapkan bisa menjadi destinasi utama bagi para wanita kota pahlawan.

Modal Rp10 Juta Sudah Bisa Jadi Pengusaha Kosmetik Tajir, Begini Caranya

Cindy Gunawan selaku CEO RADC mengungkap alasannya memilih Surabaya sebagai lokasi pembukaan gerai baru. Menurutnya, Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia dengan angka penjualan produk RADC terbanyak setelah Jakarta.

"Dan kita tahu setiap weekend itu banyak orang menghabiskan waktu di Tunjungan Plaza, makanya kita pilih di sini," ujarnya kepada wartawan, Kamis, 13 Juni 2024.

Industri Kosmetik Semakin Diminati, Kadin Jatim: Peluang Munculkan Wirausaha Baru

Ia mengatakan, RADC adalah kosmetik asli Indonesia yang berkomitmen menghadirkan produk-produk inovatif, efisien dan elegan bagi semua orang. Sehingga dengan kehadirannya di Tunjungan Plaza, pihaknya ingin semakin dekat dengan wanita-wanita Surabaya.

Tak hanya itu, bahan yang dipakai dalam pembuatan produk RADC diklaim Cindy sebagian besar berbahan terbaik.

Cerita PB Clinic Lumajang Dibangun Nanin Atmaja dari Hobi

"Jadi produk-produk kita itu mengandung bahan-bahan yang good for your skin," lanjutnya.

Untuk merayakan pembukaan gerai pertamanya di Surabaya, Rosé All Day menawarkan berbagai promo menarik bagi para pelanggan yang berkunjung pada minggu pertama pembukaan.

Halaman Selanjutnya
img_title