Cerita Riet Eka Putri Lamuri, Penggerak UMKM Berhasil Bina 150 Pebisnis Muda
- Istimewa
Surabaya, VIVA Jatim – Fastpay sebagai platform bisnis keagenan digital memberikan dampak positif pada peningkatan dan pemberdayaan ekonomi di berbagai daerah, di antaranya di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Kemudian bermunculan pebisnis-pebisnis UMKM andal, seperti Riet Eka Putri Lamuri yang kini membina 150 pebisnis muda di Nagekeo. Riet adalah salah satu mitra Fastpay di NTT.
"Saya gabung jadi mitra Fastpay sejak 2018. Sekarang saya sudah punya 6 loket di Boawae dan Mbai. Untuk yang jaga loket juga sudah ada pegawainya,” ujarnya dalam keterangan tertulis diterima Jumat, 17 Mei 2024.
Awal mula Riet daftar jadi mitra Fastpay pun karena dulu di 2012 ayahnya tertarik jadi mitra dan meminta Riet untuk mengurus pendaftarannya. Riet yang berkuliah di Surabaya pun mengurus pendaftaran loket ayahnya.
“Karena saya kuliah di Surabaya, jadi saya bisa datang langsung ke kantor Fastpay untuk mengurusi pendaftaran loket. Setelah berkuliah dan saya ada penempatan kerja di Mbay tahun 2017, jadinya saya buka loket saya sendiri di 2018 sampai sekarang total punya 6 loket,” cerita Riet.
Usahanya terus berkembang, bahkan berhasil menyerap pekerja. Dari enam loket yang ada, Riet berhasil jadi salah satu mitra Fastpay yang memberdayakan warga sekitar untuk mendapatkan pekerjaan jadi kasir di loket Fastpay.
“Luar biasa antusias masyarakat disini untuk berbisnis, saya lihat setiap jalan beberapa km pasti ada spanduk Fastpay dan selalu ramai. Harapan saya semoga kedepannya bisa membina lebih banyak lagi membuka peluang kerja sebanyak - banyaknya sesuai dengan tagline yang mbk riet sampaikan BELA BELI NAGEKEO,” tandas Riet.
Riet adalah salah satu contoh ke berhasil Fastpay dalam hal pemberdayaan masyarakat secara ekonomi. Ada banyak manfaat bermitra dengan Fastpay. Dari bertambahnya penghasilan hingga pemberdayaan ekonomi karena adanya lapangan kerja.
Awal mula dalam berbisnis tentu jadi tantangan tersendiri bagi sebagian orang. Mulai dari model bisnis, modal hingga kepercayaan terhadap bisnis yang akan dijalankan nantinya.
Dari banyaknya tantangan yang muncul dalam memulai bisnis, Fastpay hadir sebagai salah satu solusi tepat bisnis digital di Indonesia. Melalui edukasi yang rutin dilakukan kepada masyarakat di berbagai daerah, Fastpay berhasil mendapatkan kepercayaan sebagai platform bisnis.
Lewat pendekatan yang langsung terjun ke masyarakat, Fastpay memposisikan diri sebagai platform bisnis yang menguntungkan dan mudah pengaplikasiannya. Contoh keberhasilan edukasi serta pendekatan yang dilakukan tim Fastpay adalah dengan peningkatan pemberdayaan ekonomi di wilayah NTT Kab Nagekeo.
Di wilayah Kabupaten Nagekeo ada banyak mitra Fastpay yang bisa mengembangkan loket mereka hingga bisa merekrut pegawai loket Fastpay.