Buat Demokrat Ambyar, Anies Baswedan Akhirnya Buka Suara

Anies Baswedan hadiri kuliah kebangsaan di FISIP UI
Sumber :
  • Viva

Jakarta, VIVA Jatim – Setelah polemik duetnya dengan Ketua Umum (Ketum) PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mencuat ke publik, bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan, muncul ke publik.

Deny Widyanarko Siap Lawan Petahana di Pilkada Kediri 2024: Demi Marwah Demokrasi!

Anies mengingatkan agar seluruh relawannya tetep berfokus pada perubahan Indonesia. "Buat seluruh relawan, mari kita terus konsentrasi pada usaha kita untuk perubahan," kata Anies dalam keterangannya, pada Sabtu, 2 September 2023. 

Menurut Anies, pemilu memang memiliki dinamika. Namun seharusnya hal itu tidak menjadikan gangguan terhadap kefokusan relawan dalam membangun Indonesia yang lebih adil dan lebih maju.

PDIP Cermati Peluang Anies-Ahok untuk Diusung di Pilkada Jakarta 2024

"Kita ingin Indonesia lebih adil, lebih maju, dan kita fokus di situ. Dinamika yang terjadi saat ini, jangan sampai mengganggu konsentrasi kita," tegasnya.

Meski demikian, Anies tetap menegaskan bahwa dirinya akan menjelaskan secara lengkap mengenai situasi yang terjadi. Namun, untuk sekarang fokusnya tetap pada perubahan. 

Bertemu Cak Imin, Duet Mas Dhito-Mbak Dewi Lanjut di Pilbup Kediri 2024

"Nanti pada waktunya akan ada penjelasan lengkap, sekarang kita fokus pada usaha kita untuk melakukan perubahan," ungkapnya

Sebelumnya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan mendeklarasikan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Anies-Cak Imin) pada Pilpres 2024 mendatang. PKB akan mendeklarasikan pasangan yang populer disebut 'Amin' itu, siang ini, Sabtu, 2 September 2023, di Hotel Majapahit Surabaya, Jawa Timur.

Halaman Selanjutnya
img_title