Cak Imin Ditolak Bupati Tanah Laut di Acara MTQ, PKB Geram

Wakil Ketua DPP PKB, Jazilul Fawaid
Sumber :
  • A Toriq A/Viva Jatim

Jakarta, VIVA Jatim – Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar ditolak kedatangannya di Tanah Laut, Kalimantan Selatan dalam acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Internasional yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Tanah Laut dan Jamiyatul Qurra Wal Huffadz Nahdlatul Ulama (JQHNU), Selasa, 5 September 2023.

Deny Widyanarko Siap Lawan Petahana di Pilkada Kediri 2024: Demi Marwah Demokrasi!

Hal ini lantas membuat PKB geram dengan perlakukan Bupati Tanah Laut, Sukamta. Cak Imin yang semula dijadwalkan membuka acara itu akhirnya batal dan bertolak pulang ke Jakarta. Sebelum menghadiri acara MTQ, Cak Imin lebih dulu bertemu Ulama Banjarbaru, Abah Guru Adam Noor Syarkawi.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid, Cak Imin diundang secara resmi oleh panitia acara dari Jam’iyatul Qurra’ wal Huffazh Nahdlatul Ulama (JQHNU) untuk membuka kegiatan MTQ Nasional dan Internasional 2023 di Tanah Laut. Surat undangan diterima Cak Imin pada 29 Agustus 2023.

Daftar Calon yang Pasti Diusung PKB pada Pilkada di Jatim, untuk Pilgub?

"Jadi clear bahwa Gus Muhaimin diundang selaku Wakil Ketua DPR kepada yang terhormat Bapak Drs Abdul Muhaimin Iskandar MSi," kata Jazilul Fawaid dalam perbincangan di tvOne, Selasa malam, dikutip dari VIVA, Rabu, 6 September 2023. 

Menurutnya, Cak Imin sejak awal konsen dengan para pembaca dan penghafal Alquran. Cak Imin diundang dalam acara tersebut selaku pembina JQHNU. Bahkan, kata dia, Cak Imin bisa jadi lebih konsen pada urusan Alquran melebihi Bupati Tanah Laut.

Pilkada Lamongan 2024: Yuhronur Efendi Daftar di PDIP, Ketua PKB Daftar di NasDem

"Oleh sebab itu, tuduhan bahwa akan mengotori arena MTQ menurut saya itu enggak masuk akal, itu Bupati mengerti nggak ya urusan-urusan tata kelola pemerintahan? Ngerti nggak ya urusan-urusan menyambut tamu?" ujarnya.

Lebih jauh, Jazilul menyayangkan sikap Bupati Tanah Laut yang menolak kehadiran Cak Imin, bahkan tidak bersedia menerima jika Wakil Ketua DPR RI itu datang menemuinya di rumah dinas. Baginya, sikap Bupati Tanah Laut itu sangat berlebihan.

Halaman Selanjutnya
img_title