Gubernur Jawa Timur Berikan Penghargaan ke Jajaran Polda Jatim di Hari Bhayangkara ke 77

Gubernur Khofifah saat menghadiri Upacara HUT Bhayangkara ke-77
Sumber :
  • Nur Faishal/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim –Upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-77 di Jatim digelar di Gedung Negara Grahadi Surabaya pada Sabtu, 1 Juli 2023. Dalam momen peringatan tersebut pejabat utama Polda Jatim menerima penghargaan dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Pancing Amarah Warga Madura, 3 Konten Kreator Film Guru Tugas Ditangkap Polisi

Pada moment tersebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memberikan penghargaan kepada pejabat utama Polda Jawa Timur.

Penghargaan Jer Basuki Mawa Beya diberikan kepada Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Jatim, Kombes Pol Farman,S.H,S.I.K dan Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Kombes Pol Totok Suhariyanto,S.I.K,M.H.

Respons Mas Dhito Masuk Bursa Cawagub dari PDIP Pendamping Khofifah

Penghargaan diberikan oleh Gubernur Khofifah atas dedikasi dan keberhasilan Polda Jatim dalam menjaga kondusifitas Kamtibmas di wilayah Provinsi Jawa Timur, termasuk dalam menangani tindak pidana perdagangan orang (TPPO).

Sementara itu, Kapolda Jatim Irjen Toni Harmanto dalam amanatnya mengatakan melalui peringatan Hari Bhayangkara ke-77 Polri mempunyai harapan yang jauh kedepan dalam pelayanan. Diantaranya perbaikan sistem di tingkat jajaran kepolisian mulai dari struktur, instrumen dan kultur yang harus diubah menyesuaikan perkembangan jaman.

Khofifah Belum Lirik PKB Maju di Pilgub Jatim, Cak Imin: Kalau Daftar Kita Sambut

“Ini tentu menjadi harapan warga masyarakat melihat Polri kedepan lebih Presisi,”ungkap Irjen Toni. 

Kapolda Jatim juga memberikan penghargaan Tan Hana Dharma Mangrwa kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Jawa Timur.

Halaman Selanjutnya
img_title